BABINSA KODIM 0106/ ATENG BANTU PETANI TANAM PADI

REDELONG – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil-01/Pondok Baru Sertu Adi Susanto laksanakan pendampingan menanam padi dengan kelompok tani kamis Musara di Desa binaannya Kutang Kute Mangku Kec. Bandar Kab. Bener Meriah, Rabu (01/02/17).

Dalam memberi motivasi dan pendampingan terkait pola tanam menggunakan jajar legowo dengan harapan tingkat pertumbuhan rumpun padi lebih banyak dan meningkatkan produktivitas panen.

“Karena tidak semua petani memahami dan setuju terhadap pola jajar legowo, tetapi dari hasil tanam yang sudah dilaksanakan oleh para petani, sistem tersebut mampu meningkatkan produktivitas sekitar 30 persen per hektarnya”, Ungkap Sertu Adi.

Pendampingan Babinsa dilakukan secara berkesinambungan sehingga diharapkan TNI selalu dapat membantu petani yang membutuhkan pendampingan.

“Peran Babinsa sangat penting, karena merupakan ujung tombak satuan teritorial di pedesaan. Karena kegiatan yang dilakukan untuk meningkatkan ketahanan pangan di suatu desa dan langsung mendampingi para petani dalam penanaman padi, jagung dan kedelai,” sebutnya.

Kegiatan tanam padi ini merupakan bentuk dukungan Koramil-01/Pondok Baru dalam mendukung Program Swasembada Pangan. Dalam membantu Petani tidak pada saat tanam padi saja namun kita bantu sejak mulai pembibitan hinga panen juga ikut mengawasi bersama gabungan Kelompok Tani.

Setelah tanam padi ini, Babinsa juga senantiasa memberikan pengertian kepada petani supaya melaksanakan penanaman padi menggunakan sistem pola jahat legowo, sehingga hasil bisa maksimal.