Tim Wasev Korem 012/TU Lirik Budidaya Ketahanan Pangan Kodim Aceh Selatan

Aceh Selatan – Dalam rangka melaksanakan Pengawasan dan Evaluasi ( Wasev) bidang Teritorial triwulan-II tahun 2017 di wilayah Korem 012/Teuku Umar, Tim Wasev Staf Teritorial Korem 012/TU mengunjungi kodim 0107/Aceh Selatan, Kamis (18/05/2017).

Kegiatan pengawasan dan evaluasi ini bertujuan untuk menjamin terselenggarannya program dan anggaran bidang teritorial sesuai dengan kebijakan dan rencana yang telah ditetapkan serta peraturan yang berlaku, guna mencapai sasaran secara berhasil guna dan berdaya guna.

Selain itu, untuk mewujudkan pertahanan negara di darat, Kodim selaku Satkowil yang melaksanakan pembinaan teritorial (Binter) perlu di evaluasi secara terus menerus agar pelaksanaan tugas, tanggung jawab dan kewenangannya sesuai rencana, terarah dan berkelanjutan, seperti halnya ketahanan pangan yang di budidayakan oleh Kodim 0107\/Aceh Selatan.

Kunjungan Tim Wasev Staf Teritorial Korem 012/TU yang diketuai oleh Pasi Bin Wanwil Rem 012/TU Mayor Inf T.M.Khair, S.E beserta 4 orang anggota yaitu Sertu Bagus Prasetyo, Sertu Regif Syahputra, Serda Fikri Enggar dan Kopda Sigit Supriyanto disambut Perwira Staf Teritorial Kodim 0107/Asel Kapten Inf Abdurokhim, S.Ag.

Dalam kunjungannya, Ketua Tim Wasev Mayor Inf T.M.Khair, S.E, di ajak berkeliling seputaran Makodim oleh Pasiter untuk melihat budidaya ketahanan pangan seperti  tanaman cabe berjumlah ratusan batang, budidaya bebek peking dan ayam potong.

“Kodim hijau, Saya seperti berada di kebun aja, mulai dari halaman depan kodim sampai belakang setiap sudut yang saya lirik\u00a0 ada tanaman cabe, luar biasa, kalau diijinkan saya bawa satu batang untuk jadi contoh ya,” takjub ketua tim Wasev Mayor Inf T.M.Khair, S.E sambil melirik batang cabe.

Ketua Tim Wasev Mayor Inf T.M.Khair, S.E, menambahkan Harapan komando atas seperti ini, dan Kodim 0107/Aceh Selatan sudah melakukan dengan sangat baik sehingga budidaya ini bisa menjadi contoh dan tolak ukur bagi masyarakat, apalagi Dandim sendiri yang turun tangan membudidayakan cabe, bebek peking dan ayam potong

Kemudian, Tim Wasev berpindah ke lokasi budidaya bebek peking dan ayam potong yang tidak jauh dari lokasi tanaman cabe, seketika melihat pekarangan unggas yang dilengkapi kolam mandi bebek, ketua tim semakin takjub.

“Itu tempat persinggahan ya,” menunjuk pondok tempat peristirahatan bebek. “ini bisa di potong bulan puasa, lengkap sudah, cabe ada itik ada, kalau bisa saya bawa pulang satu ekor untuk disantap di korem,” tutupnya sambil berseloroh.

Di akhir kunjungan, Tim Wasev melanjutkan kegiatan pengecekan Jambanisasi di desa Batu Itam, Kecamatan Tapaktuan, jamban tersebut dalam kondisi siap pakai oleh pemilik rumah ibu Julbaidah (45) yang merupakan salah satu penerima bantuan jamban yang diberikan Kodim 0107/Asel.