Jelang Ramadhan, Babinsa Himbau Pemuda dan Remaja Agar tak Main Petasan

Kuala Simpang – Babinsa Ramil 32/Rantau Serda Purnama Ginting himbau warga khususnya Pemuda dan Remaja di desa binaannya agar tak main petasan pada bulan suci Ramadhan yang akan datang sebentar lagi.

Himbauan tersebut juga disampaikan kepada seluruh perangkat desa melalui Komunikasi Sosial yang dilaksanakannya di salah satu Warung milik warga bersama Babinkamtibnas, Sekretaris Desa, Kepala Dusun, Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat di desa Landuh kecamatan Rantau Kabupaten Aceh Tamiang.  Jum’at (19/5/17).

Menurutnya, kebiasaan bermain petasan yang sering dilakukan oleh pemuda dan remaja selama bulan puasa itu dapat mengganggu Umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah. Apalagi sering didapati bunyi petasan yang meledak-ledak pada saat pelaksanaan Sholat Tarawih di tahun-tahun sebelumnya dapat mengganggu kenyamanan dan kekhusyukan jama’ah.

Bulan Ramadhan datang setahun sekali, tidak ada yang bisa menjamin kita bisa berjumpa dengan Ramadhan berikutnya.

Untuk itu, mari kita bersama-sama himbau dan ingatkan seluruh warga khususnya Pemuda dan Anak-anak agar tak mengganggu pelaksanaan Ibadah dengan bermain petasan atau Mercon di Bulan Puasa nanti, ingat Babinsa Ramil 32/Rantau itu,” ajak Serda Purnama Ginting.