Penyelenggaraan Safari Ramadhan, Panglima TNI: Terimakasih Kepada Jajaran Kodam IM

Banda Aceh – Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo mengapresiasikan kepada seluruh jajaran Kodam Iskandar Muda, khususnya kepada Pangdam IM atas penyelenggaraan Safari Ramadhan 1438 H  Panglima TNI di Kodam Iskandar Muda Banda Aceh.

Hal tersebut diungkapkan Panglima TNI saat memberikan kata sambutan pada acara Safari Ramadhan 1438 H di lingkungan Kodam Iskandar Muda Banda Aceh. Rabu (31/5/17).

Safari Ramadhan Panglima TNI 1438 H tahun 2017 kali ini mengusung tema “Silaturahmi dan safari Ramadhan 1438 H/2017 Panglima TNI Bersama Keluarga Besar TNI dan Komponen Masyarakat”.

Panglima TNI mengatakan, kunjungan kali ini merupakan kunjungan yang pertamakalinya dalam rangkaian Safari Ramadhan 1438 H. Selain itu Panglima sempat memberikan sedikit tausiyah kepada semua yang hadir tentang pentingnya berbagi kebahagiaan dan pentingnya berucap syukur karena telah dipertemukan Ramadhan di tahun ini dan bersiap diri untuk menghadapi ramadhan lainnya yang akan datang.Setelah sambutan Panglima dilanjutkan dengan Tausiyah dari KH Tengku Fahrudin Lahmudin  M.Ag yang menyampaikan bahwa beliau sangat konsen terhadap materi kuliah umum Panglima TNI di Unsyiah beberapa waktu lalu tentang Proxy War. Dalam tausiyahnya, penceramah juga menyampaikan tentang ulasan bagaimana kondisi konflik antara umat yang terjadi di Timur Tengah serta bagaimana kemajemukan di Indonesia yang harus dapat dikelola secara baik dan benar.

Acara safari ramadhan Panglima TNI yang juga diisi dengan acara makan malam bersama anak yatim piatu. Dalam rangkaian acara safari Ramadhan tersebut juga diisi oleh penampilan tari saman dari prajurit TNI dan dihibur oleh penampilan penyanyi seniman Aceh Rafli Kande.

Dalam kunjungan safari Ramadhan kali ini, Panglima TNI tidak dijadwalkan menginap di Banda Aceh mengingat padatnya kegiatan yang tidak dapat ditinggalkan di Jakarta. Pada pukul 21.30 Wib Panglima TNI beserta rombongan sudah bertolak kembali ke Jakarta dengan menggunakan pesawat udara B-737 dengan nomor penerbangan A-7307 milik TNI AU.