Yon Armed 17/Komposit Peringati Nuzulul Qur’an

Muara Tiga – Batalyon Artileri Medan 17/Komposit memperingati Nuzulul Qur’an bertempat di Masjid Al-Ikhlas Markas Batalyon Artileri Medan 17/Komposit. Selasa (13/6/17).

Peringatan Nuzulul Qur’an  tersebut dihadiri Komandan Batalyon Artileri Medan 17/Komposit Letkol Arm Arief Darmawan, S.Sos  serta seluruh prajurit Yon Armed 17 dan menghadirkan penceramah yaitu Tgk. Azhar.

Dalam sambutannya Danyon mengatakan, tujuan diadakannya acara ini tidak lain sebagai rasa syukur kita semua kepada Allah SWT dan junjungan kita Nabi Muhammad SAW, atas segala nikmat yang tercurah di bulan suci Ramadhan.

Lebih lanjut dikatakan Danyon,  hal tersebut dapat dijadikan sebagai wadah untuk mempertebal iman dan ketakwaan kepadanya dengan mempelajari dan mengamalkan isi Al-Qur’an agar selalu diberikan petunjuk pada setiap langkah yang kita ambil untuk menjalani hidup ini serta menjadikan kita sebagai prajurit yang lebih berkarakter dalam setiap menunaikan tugas sehari-hari mengawal kedaulatan NKRI.

Sementara itu, dalam tausyiahnya Tgk. Azhar menyampaikan, bahwa memperingati Nuzulul Qur’an bukan sebatas tradisi saja didalam umat Islam melainkan kita semua sebagai umat Rasulullah SAW harus dapat memahami nilai-nilai serta amalan-amalan yang dilakukan Baginda Rosul dalam menyambut malam Lailatul Qadar yang jatuh pada malam ke 17 Ramadhan.Alangkah meruginya kita sebagai umat Rosululloh SAW melewatkan malam tersebut begitu saja. Merujuk kepada peristiwa penting penurunan Al-Qur’an yang secara keseluruhan diturunkan dari Lauhul Mahfuzh ke Baitul ‘Izzah di langit kedua. Lalu diturunkan berangsur-angsur kepada Rasulullah SAW sesuai dengan peristiwa-peristiwa dalam jangka waktu sekitar 23 tahun.

“ Sungguh besar keutamaan malam Lailatul Qadr sehingga pantas apabila umat muslim yang melewatkan malam tersebut termasuk kaum yang merugi,” ucapnya.

Selanjutnya dalam memperingati Nuzulul Qur’an, Batalyon Artileri Medan 17/Komposit menggelar acara buka bersama dengan segenap komponen masyarakat dan  dilanjutkan pemberian santunan kepada anak-anak Yatim yang di berikan oleh Komandan Batalyon Artileri Medan 17/Komposit secara simbolis.