Musim Kemarau Panjang, Kopda Dadang Himbau Warga Agar Tidak Bakar Lahan

Suka Makmue- Kemarau berkepanjangan yang terjadi di Aceh dan Kabupaten Nagan Raya telah mengakibatkan bererapa kali kebakaran lahan yang merengut lahan warga. Hal ini diakibatkan kebiasaan masyarakat membakar lahan pertanian saat membuka lahan. Hal ini menjadi perhatian Kopda Dadang, Babinsa Posramil Suka Makmue. Rabu (12/7/17).

Berangkat dari perhatian dan keprihatinan Kopda Dadang selaku Babinsa terpanggil untuk menghimbau warga desa Macah Kecamatan Suka Makmue agar tidak membakar lahan apalagi kontur tanah yang mudah terbakar, seperti lahan gambut.

Seperti diketahui sebagian besar tanah diwilayah Nagan Raya adalah gambut karena dulunya adalah sebuah hutan. Biasanya warga menanam tanaman keras seperti kelapa sawit dan karet.

” Selain menghimbau kepada warga agar tidak membakar lahan, kami juga memantau titik api secara udpate melalui aplikasi di android, dimana melalui aplikasi ini kami bisa secara mendeteksi secara cepat dan akurat tentang titik api diwilayah,” ujar Serma Sutrisno,Danposramil Suka Makmue.