Pangdam IM, Danrem 012/TU, Dandim 0114/Aceh Jaya, Beserta Rombongan Tinjau Lokasi Karya Bhakti di Kec. Jaya Kab. Aceh Jaya

Calang – Panglima Kodam Iskandar Muda Mayor Jenderal TNI Moch. Fachrudin didampingi Komandan Korem 012/Teuku Umar Nefra Firdaus SE, MM, Komandan Kodim 0114/Aceh Jaya Letnan Kolonel Haerus Shaleh S.Sos beserta rombongan meninjau lokasi Karya Bhakti yang menghubungkan Jalan Lamno Kab. Aceh Jaya dengan Jantho Kab. Aceh Besar bertempat di Desa Sabet Kec. Jaya Kab. Aceh Jaya, Rabu (12/07/2017).

Dalam kegiatan peninjauan ini Pandam IM beserta Danrem 012/TU, Dandim 0114/Aceh Jaya beserta rombongan menggunakan SPM trail dengan melintasi medan yang sangat sulit dilalui Pangdam IM beserta rombongan mampu mengendarai SPM trail yang dipergunakan walaupun medan cukup berat karena pada malam harinya terjadi hujan.

Jalan penghubung Jantho Kab. Aceh Besar – Lamno Kab. Aceh Jaya yang diperkirakan sepanjang 60 Km dengan sisa yang belum tembus sepanjang 2,7 Km, yang diharapkan oleh Pangdam IM dalam 2 bulan ini jalan sudah tembus sehingga dapat membantu masyarakat baik untuk akses jalan berkebun, serta membantu perekonomian  baik untuk masyarakat Kab. Aceh Besar maupun Kab. Aceh Jaya.