Menanamkan Rasa Nasionalisme Sejak Dini Kepada Generasi Muda

Pidie – Sudah Lazim bagi masyarakat Indonesia di setiap bulan Agustus dalam rangka merayakan HUT Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia, di setiap wilayah baik dari tingkat Desa, Kecamatan, Kabupaten, maupun Provinsi. serta maupun Intansi pemerintahan menggelar berbagai perlombaan.

Seperti yang dilaksanakan Kodim 0102/Pidie yang menyelenggarakan berbagai perlombaan dalam rangka merayakan kemeriahan HUT ke 72 Kemerdekaan RI tahun 2017 dengan berbagai kategori perlombaan, diantaranya Lomba yang di ikuti oleh Prajurit, Ibu – ibu Persit dan Anak – anak yang berlangsung di Lapangan Makodim , Minggu (13/08/ 2017).

Dalam sambutanya Dandim Pidie Letkol Arh Donny Indiawan SIP mengatakan Salah satu tujuan dilaksanakan lomba bagi anak – anak selain untuk memeriahkan kegiatan ini, juga menanamkan rasa cinta tanah air sejak dini kepada generasi muda, dengan membiasakan melibatkan mereka dalam kegiatan perayaan tersebut. Selain itu dengan mengikuti perlombaan kita juga menanamkan mereka mempunyai rasa sportivitas, serta melatih mental mereka.

” Menumbuhkan rasa Nasionalisme, disiplin serta menanamkan rasa saling menghargai sangat penting dalam membentuk kepribadian generasi muda, yang semuanya tidak harus dari sekolah, tetapi juga harus peran dari orang untuk memberikan contoh nyata dalam kehidupan sehari – hari ” Ucap Dandim.