Berjalan Sukses Rangkaian Upacara HUT RI ke-72 di Aceh Tenggara

Kutacane – menjadi inspektur upacara peringatan HUT ke-72 Republik Indonesia Bupati Aceh Tenggara H.HASANAUDIN, B, yang didamping  seluruh Unsur Forkopimda agara, bertempat di Lapangan Jenderal Ahmad Yani Kec. Babussalam Kab. Aceh Tenggara. Kamis (17/8/2017).

Dari rangkaian Upacara yang dimulai dari pukul 10.00 WIB, terlebih dahulu laporan komandan upacara Lettu Inf Risman Babtubara laporan kepada Bupati agara bahwa upacara siap akan dimulai.

Dilanjutkan, penghormatan kebesaran, di mana Dirgen Musik yang merupakan perwakilan dari gabungan SLTA kutacane memperdengarkan terompet Tanda Laporan, disusul dengan detik-detik Proklamasi membunyikan tembakan sebanyak 17 kali, dibantu sirene dari Makodim dan masjid Agung AT-TAQWA selama lebih kurang 30 detik.

Dilanjutkan pembacaan Naskah Proklamasi oleh dibacakan oleh Ketua DPRK Irwandi dan mengheningkan cipta dipimpin Inspektur Upacara. Kemudian dilanjutkan pembacaan doa.

Puncak peringatan upacara detik-detik Proklamasi, yaitu pengibaran Bendera Merah Putih dibawakan oleh Anggi Asrafina yang mewakili dari Sekolah SMA 1 terpilih sebagai pembawa Bendera Merah Putih.

Tiga orang yang bertugas untuk mengibarkan bendera merah putih adalah penarik bagian Kanan Dandi Alfrin yang mewakili dari Sekolah SMA Panti harapan. sebagai pembentang bendera Mulyadi Sahputra yang mewakili SMK 1 kutacane serta sebagai pengerek bendera sebelah kiri Hendri yang mewakili dari sekolah MAN 1 Aceh Tenggara.

Diakhiri Usai pengibaran bendera, digelar persembahan lagu-lagu perjuangan oleh paduan suara dari SMA perwakilan Se-Kabupaten Aceh Tenggara. Dengan prosesi pengibaran bendera 17 Agustus 2017 berjalan dengan sukses.