Pangdam IM Pimpin Sertijab Staf Ahli Bidang Manajemen Sishanneg

Banda Aceh- Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjen TNI Moch Fachrudin S.Sos memimpin acara tradisi dan laporan korps sertijab Staf Ahli Pangdam Iskandar Muda Bidang Manajemen Sishanneg yang baru yaitu Kolonel Inf Purmanto bertempat di Balai Teuku Umar (BTU) Kodam IM. Minggu (1/10/17).

Sebelumnya,  jabatan Staf  Ahli Pangdam IM Bidang Manajemen Sishanneg dijabat oleh Kolonel Inf Andi Chandra As’aduddin, S.E, dan prosesi acara tradisi  laporan korps sertijab sudah dilaksanakan pada 21 Juli 2017 bertempat di Ruang Sanggamara Lounge Kodam Iskandar Muda.

Dalam amanatnya Pangdam mengatakan, serah terima jabatan satuan jajaran Kodam Iskandar Muda merupakan sebuah prosesi yang nyata serta merupakan upaya penyegaran didalam meningkatkan kinerja organisasi, upaya mengembangkan kemampuan perwira dalam dimensi kepemimpinan dan manajerial sehingga organisasi selalu hadir energik dan kuat untuk dapat melahirkan prestasi dan karya-karya terbaiknya.

Lanjut Pangdam, mengenai perkembangan situasi dan kondisi terakhir di wilayah Kodam Iskandar Muda berada dalam suasana aman, namun kata Pangdam bukan berarti menyebabkan kita tidak waspada, lengah dan lupa diri.

“ Kondisi ini tentunya harus membuat kita tetap hati-hati dan waspada dalam membaca setiap perkembangan dan perubahan yang terjadi,” ujar Mayjen TNI Moch Fachrudin S.Sos.Dalam  prosesi tradisi laporan korps sertijab itu, Pangdam mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Kolonel Inf Purmanto  sebagai Staf Ahli Pangdam Iskandar Muda Bidang Manajemen Sishanneg.

Selanjutnya, Pangdam juga meminta kepada Kolonel Inf Purmanto agar secepatnya menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang baru, serta jadikan sertijab ini sebagai bagian upaya dinamika berorganisasi dengan tetap berorientasi pada sinkronisasi kepentingan pembinaan satuan dan pembinaan personel, guna meningkatkan kinerja organisasi.

Acara laporan sertijab yang dilaksanakan bersamaan dengan acara korps kenaikan pangkat Perwira Kodam IM periode 1 Oktober 2017 itu turut dihadiri, Irdam, Para Pa Ahli Pangdam IM, Danrindam, Para Asisten Kasdam IM, Lo AU, Kabalak dan para komandan satuan Jajaran Kodam IM, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah Iskandar Muda beserta para pengurus serta para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Kodam Iskandar Muda.