Koramil 18/Tripa Panen Cabe Ciptakan Kebersamaan Dengan Masyarakat Desa Binaan

Pidie Jaya,- Bintara Pembina Desa (Babinsa) sebagai garda TNI paling depan dalam pelaksana binter, sangatlah penting selain tugas pokok sebagai prajurit, dalam rangka mensukseskan program pemerintah dibidang ketahanan pangan. Oleh karena itu para Babinsa dituntut berperan aktif pada setiap hal yang berkaitan dengan pertanian. Saat ini Babinsa selalu melakukan pendampingan terhadap para petani mulai dari penyuluhan, pengolahan lahan, penanaman hingga sampai dengan pelaksanaan panen.

Seperti yang dilaksanakan Kopda Muzakir babinsa Koramil 18/Trienggadeng kodim 0102/Pidie selaku babinsa desa Sagoe kecamatan Trienggadeng saat melaksanakan kegiatan cek tanaman cabe perintis yang dilanjutkan panen di lahan yang ada di wilayah desa binaanya dalam pengecekan dan panen cabe tersebut.  Pak hadi burnawai (32 th) desa sagoe pemilik lahan tsb mengatakan terima kasih kepada babinsa, bahwasannya dari bibit cabe perintis sangat bagus dan tidak terserang penyakit karena dari mulai pengelolahan tanah sampai dengan penen dikelola secara organik tanpa pupuk kimia panen petik pertama/awal 62 hari dikontrol.

Danramil 18/Trienggadeng Kapten inf Dwi santosa mengatakan “Kegiatan ini dalam rangka pendampingan tanaman Cabe milik Pak hadi burnawai (32 th) wujud nyata yang kami lakukan membantu petani cabe mulai dari penyiapan lahan, tanam, penyiangan, sampai panen seperti yang kami lakukan saat ini kami berharap kepada masyarakat jangan takut dan segan bila mau koordinasi serta memberikan informasi dan laporan dengan kami, tugas kami di wilayah tidak akan berhasil tanpa ada komunikasi dan kebersamaan TNI dan masyarakat,” pungkasnya.