HUT TNI Ke 72, Sea Reader Bekangdam IM Ikut Defile Kenderaan

Banda Aceh – Dalam rangka HUT TNI Ke-72 TA 2017 Kodam IM, Kompi Angair Denjasaang 00-44-13 Bekangdam IM ikut ambil bagian pada Upacara Parade dan Defile yang dilaksanakan pada hari Kamis, tanggal 05 Oktober 2017 bertempat di Lapangan Balang Padang Kota Banda Aceh.

Kegiatan Upacara dan Defile yang diikuti oleh seluruh personel Prajurit TNI dan PNS TNI AD Jajaran Kodam IM segarnizun Kota Banda Aceh dipimpin oleh Kasdam IM Brigjen TNI Achmad Daniel Cardin mewakili Pangdam IM Mayjen TNI Moch. Fachruddin.

Dalam rangkaian kegiatan Defile pasukan dan kendaraan tempur. Kompi Angair Denjasaang 00-44-13 Bekangdam IM menurunkan sejumlah Alat Materiil Angkutan Air dan Angkutan Bermotor yang terdiri dari 1 (Satu) Unit Perahu Karet RBB (Rubber Bouyancy Boat), 1 (Satu) Unit Perahu Karet Sea Reader dengan kendaraan penarik Ran Truck 2,5 Ton dan 2 (Dua) Unit Kendaraan Angkut Munisi Ran Truck 5 Ton.

Selain Bekangdam IM terdapat juga Satpur dan Banpur serta Balakdam jajaran Kodam IM maupun kendaraan tempur yang dimiliki TNI AL dan TNI AU yang juga turut serta dalam Defile kendaraan tempur pada rangkaian puncak kegiatan HUT TNI Ke-72 TA 2017 Kodam IM.

Kabekangdam IM Kolonel Cba Sugito merasa terkesan dengan antusiasme masyarakat Kota Banda Aceh yang menyaksikan rangkaian Kegiatan Defile Kendaraan Tempur. Beliau menyadari keberhasilan TNI tidak akan tercipta tanpa adanya dukungan dari masyarakat.

“Tanpa rakyat, TNI hanya debu di padang pasir. Bersama rakyat, TNI kuat. Kemanunggalan TNI bersama rakyat menggetarkan musuh-musuh kita yang semakin banyak,” pungkas Kolonel Cba Sugito.