Babinsa Koramil 01 Hadiri Dialog Lintas Agama

SIMEULUE- Babinsa Koramil 01/Simtim Kodim 0115/Simeulue Serda Supriandi menghadiri Acara Dialog Lintas Agama tingkat Kecamatan Simeulue Timur yang diseleggarakan oleh Kemenag Kabupaten Simeulue bertempat di Aula Kantor Kemenag Simeulue Desa Linggi Kecamatan Simtim Kabupaten Simeulue. Jum’at, 20/10/2017.

Kegiatan lintas agama ini dilaksanakan mengingat di Kecamatan Simeulue Timur merupakan miniatur Bangsa Indonesia yang mana berbagai macam agama dan keyakinan ada di Kecamatan Simtim.

Kodim 0115/Simeulue dalam hal ini turut mendukung dan membantu program Pemerintah dalam hal membangun kerukunan umat beragama di wilayah Kabupaten Simeulue.

Dalam rapat itu, Babinsa 01/Simtim Serda Supriandi mengatakan, menyikapi konflik kekerasan di Rohingya Miyanmar dengan isu yang dihembuskan adalah kekerasan yang dilakukan Umat Budha kepada Umat Islam, diharapkan umat beragama di Kabupaten Simeulue tidak terpengaruh dengan konflik tersebut dan tetap menjaga toleransi antar umat beragama. Masyarakat jangan mudah percaya dengan isu yang berkembang saat ini, pastikan kebenarannya terlebih dahulu dengan pihak aparat terkait yang ada di wilayah masing masing sehingga tidak mudah terprovokasi.

Diharapkan juga kepada seluruh masyarakat untuk tidak terpengaruh atau mendukung kelompok radikal yang dapat mengancam keutuhan dan keamanan. sehingga masing-masing pihak tetap menjaga toleransi antar warga masyarakat. Mari ciptakan situasi dan Kondisi yang baik di Wilayah Kabupaten Simeulue dan diharapkan semua pihak dapat berkerjasama dengan Aparat Keamanan dalam mengantisipasi kerawanan  maupun potensi konflik.

Kegiatan tersebut turut juga dihadiri oleh Ka Kemenag Simeulue, Seluruh Muspika dan Jajarannya, para Tokoh Agama kecamatan Simtim dan para pemangku adat dan Tomas, Toga dan Todat di Kecamatan Simtim.