Penutupan TMMD, Persit “Diserbu” sama Pelajar

Lhokseumawe | Siswa sekolah dasar (SD) sederajat sampai dengan sekolah menengah atas (SMA) Di Kecamatan NIsam Antara, Kabupaten Aceh Utara, “menyerbu” Persit untuk mendapatkan buku pintar yang dibagikan oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD Iskandar Muda Ny. Shanti Moch. Fachruddin.

Pembagian buku pintar tersebut, dibagikan seusai penutupan TMMD Reguler ke-100 KOdim 0103/Aceh Utara.

Dimana, Ny. Shanti Moch. Fachruddin.yang didampingi Ketua Persit Kartika Chandra kirana Koorcab Rem 011 PD Iskandar Muda Ny. Marini Agus Firman Yusmono, langsung menuju ke tengah lapangan dan mengeluarkan buku pintar serta membagikan buku tersebut kepada pelajar.

Sontak saja, aksi yang dilakukan oleh Ny. Shanti Moch. Fachruddin dengan Ny. Marini Agus Firman Yusmono tersebut, menarik perhatian dari masyarakat terutama siswa SD hingga SMA yang mengikuti kegiatan penutupan TMMD tersebut.

Ny. Shanti Moch. Fahrudin mengatakan, pembagian buku pintar itu, bertujuan untuk mengajak para anak-anak lebih bersemangat belajar dan menulis, sehingga dengan rajin menulis maka akan lebih mudah mengingat pelajaran yang disampaikan oleh guru saat disekolah.

” Karena anak merupakan aset bangsa yang harus dijaga dan dilindungi. untuk masa depan anak-anak Indonesia kedepan, diharapkan dapat terpenuhi segala hak-haknya untuk tumbuh dan berkembang serta mendapatkan perlindungan dari segala bentuk kekerasan, eksploitasi dan diskiriminasi,” jelas Ny. Shanti Moch. Fahrudin.