Cegah Keterlibatan Personel TNI Dalam Lingkaran Narkoba , Kodim Pidie Selenggarakan Sosialisasi P4GN

Pidie – Guna Mencegah Kerlibatan/ Terekrutnya Personel TNI dalam Peredaran Narkoba, Komando Distrik Militer 0102/Pidie berkerjasama dengan BNN Kab. Pidie Jaya, menggelar Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba(P4GN) bertempat di Aula Salimuddin Makodim Pidie. Rabu, 13/12/2017.

Komandan Kodim 0102/Pidie yang diwakili Plh Pasi Intel Lettu Inf Ibrahim dalam sambutannya menyampikan tujuan dilaksanakan kegiatan sosialisasi ini untuk mengingatkan kembali prajurit jajaran Kodim 0102/Pidie agar tidak terlibat baik sebagai pengguna, pengedar terlebih bandar Narkoba. Karena Sanksinya sudah sangat jelas pecat bagi TNI aktif yang terlibat Narkoba.

Wilayah Kabupaten Pidie dan Pidie Jaya banyak terdapat dermaga- dermaga kecil  yang banyak dimanfaatkan bandar – bandar narkoba untuk menyusupkan barang tersebut dari negara malaysia ke negara kita, Untuk itu khususnya Babinsa yang wilayah binaanya daerah pesisir harus waspada, jangan sampai tergiur dengan iming- imingnya yang mengakibatkan terjerumus dalam pusaran peredaran barang haram tersebut.

Sementara itu Kepala BNNK Kab.Pidie Jaya ibu Nurdaida.Spd. dalam materinya menyampikan rasa terimakasih kepada TNI khususnya Kodim 0102/Pidie yang telah ikut dan kerjasama dalam memerangi peredaran Narkoba.

” Baru saja dua hari yang lewat di daerah Tanjung Balai Sumut tertangkap 1.500 pil Ekstasi yang dibawa kurir perempuan asal Pidie dari Kec.Titeu Kab.Pidie a.n.Mulaida ini menjadikan pukulan berat bagi kita semua maupun masyarakat Aceh, ini menjadi bukti bahwa para bandar narkoba sangat lincah dan lihay dalam membaca situasi dan merekrut kurir, sehingga sangat mungkin mereka akan mengincar aparat TNI dan Polri untuk menjadikan tameng atau kekuatan, maka dari itu kita semua harus hati-hati dan selalu waspada terhadap hal ini ”

Daerah Provinsi Aceh penghasil narkoba jenis ganja terbaik yaitu peringkat pertama di daerah Lamteba Aceh besar, kedua Kab.Bireun dan ketiga Kab.Gayo Lues insya Allah kedepan pada tanggal 21 Desember 2017 akan dilaksanakan louncing perdana pemberdayaan masyarakat mengenai alih pungsi lahan ganja menjadi lahan yang legal agar bisa berguna bagi masyarakat untuk berkebun.

Kedepan Babinsa akan dilibatkan langsung oleh BNN atau BNNK sebagai peggiat anti narkoba di desanya masing-masing karena sekarang ini kita sudah perang terhadap narkoba.

Hadir dalam kegiatan tersebut Plh Pasi Intel Kodim 0102/Pidie Lettu.Inf.Ibrahim, Kepala BNNK Pidie Jaya Nurdaida.Spd. Kasi P2M pemberdayaan masyarakat Rahmadianti syahputri.SH, Para prajurit jajaran Kodim 0102/Pidie.