Babinsa Kodim 0101/BS Dampingi Petani Basmi Hama Gulma

Aceh Besar – Memasuki masa pertumbuhan tanaman padi, area persawahan kerap kali di tumbuhi oleh Gulma atau rumput liar lainnya, yang dapat mengganggu proses pertumbuhan tanaman padi di lahan sawah milik para petani di wilayah.

Untuk mengegah itu, maka Bintara Pembina Desa (Babinsa) jajaran Kodim 0101/BS terus mendampingi para petani membantu merawat tanaman padi dengan membasmi serangan Gulma pengganggu tanaman, sehingga pertumbuhan padi dapat berlangsung dengan baik.

Seperti dilakukan oleh Babinsa Komando Rayon Militer (Koramil) 02/Suka Makmur Serda Meslianto membantu membersihkan rumput di lahan sawah milik Ibu Nuriah (60) petani Desa Lampisang, Suka Makmur, Aceh Besar, Jum’at (19/01/18).

Ditempat berbeda, Komandan Kodim 0101/BS Kolonel Inf Iwan Rosandriyanto, S.IP mengatakan, bahwa di beberapa wilayah terutama di Kabupaten Aceh Besar, telah tanaman padi telah memasuki masa pertumbuhan, untuk itu perlu dilakukan pemeliharaan dan perawatan terhadap tanaman padi.

“Di masa inilah, sangat rawan terhadap tumbuhan liar seperti Gulma dan lainnya, yang sangat merugikan para petani di wilayah,” kata Kolonel Inf Iwan.

Dandim menambahkan, apabila tanaman padi tidak sering dilakukan perawatan dan pemeliharaan, maka Gulma pengganggu tanaman itu akan terus berkembang dengan cepat, sehingga dapat merusak pertumbuhan tanaman padi tersebut.

“Membiarkan Gulma tumbuh, jelas berpengaruh besar terhadap hasil panen padi nanti di wilayah,” imbuh Dandim.

Lebih lanjut, Dandim 0101/BS menekan kepada seluruh jajarannya, agar selalu mengingatkan para petani dengan mengerahkan Babinsa untuk terus melakukan pendampingan, supaya hasil panen nanti bisa lebih optimal.

“Kerahkan Babinsa terjun langsung ke sawah, dampingi para petani, agar hasil panen nanti bisa lebih optimal,” pungkas Dandim.