Kodim 0113/Gayo Lues Gelar Binsiap Apwil dan Puanter

Gayo Lues. Bertempat di Aula Makodim 0113/Gayo Lues desa Penggalangan Kecamatan Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues, dilaksanakan kegiatan Pembinaan Kesiapan Aparat Kewilayahan dan Kemampuan Teritorial agar prajurit dapat memahami dan mampu melaksanakan tugas pembinaan territorial serta memiliki kesamaan langkah dan tindakan dalam menjalankan tugas serta mampu berintegrasi dengan komponen bangsa lainnya. Kamis (22/2/18).

Pada kesempatan itu Komandan Kodim 0113/Gayo Lues Letkol Inf Muhammad Faizal Nasution, S.IP membuka kegiatan tersebut sekaligus memberikan sambuatan pada acara Pembinaan kesiapan aparat kewilayahan dan kemampuan territorial (Binsiap Apwil dan Puanter ) Triwulan . I TA. 2018.

Kegiatan yang dihelat selama 2 hari itu di ikuti 77 anggota Babinsa, menekankan tentang pentingnya sosialisai ini kepada prajurit Komando kewilayahan agar nantinya bisa lebih memahami tugas dan tanggung jawabnya, sehingga tidak terjadi keraguan dalam mengaplikasikan atau melaksanakan tugas dilapangan.

Materi Binsiap Apwil dan Puanter yang diberikan dalam kegiatan ini di antaranya tentang Pertanian yang disampaikan langsung oleh Kadis Pertanian Kabupaten Gayo Lues Bapak Noval, SP, metode binter, 5 kemampuan territorial, pengetahuan terorisme, dan pengetahuan penanggulangan bencana alam, masing- masing pemateri di isi oleh Perwira Kodim 0113/Gayo Lues.