Kodim Agara Gelar Latihan Menembak

Kutacane-Kodim 0108 /Agara menggelar latihan menembak untuk meningkatkan profesionalisme prajurit TNI, dilanjutkan dengan menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

Kegiatan latihan menembak senjata ringan M-16 kaliber 5,56 mm triwulan I tahun 2018 di lapangan Tembak Kipan-A Yonif 114/SM  Kecamatan Lawe Sigala-gala dan menembak pistol FN 46 bertempat di Lapangan Makodim 0108/Agara Kutacane Kec. Babussalam Kab. Aceh Tenggara selama 3 hari, kegiatan hari ini diikuti lebih dari 150 orang Personel secara bergantian, Jum’at (16/03).

Pantauan dari media Center Kodim, Kasdim 0108/Agara Mayor Inf Eduar Hendri Desky yang mewakili Dandim 0108/Agara Letkol Kav Joni Hariadi, S.E,M.T.opsla   dilain tempat mengatakan, dikalangan tentara, senjata adalah istri pertama dan bukanlah hal yang aneh terdengar di telinga karena dari mulai masuk TNI sampai pensiun, prajurit wajib mengenali karakteristik senjata yang ia gunakan.

lanjutnya, Kegiatan latihan menembak merupakan kegiatan rutinitas yang telah direncanakan dalam program kerja Kodim 0108/Agara, bidang Operasional Kodim 0108/Agara.

Latihan menembak senjata ringan M-16 kaliber 5,56 mm triwulan I TA 2018, merupakan keharusan bagi setiap Prajurit melaksanakan.  Program dari komando atas, agar setiap prajurit mahir dalam menembak wajib bagi setiap prajurit, baik yang ada di satuan tempur, dinas jawatan maupun satuan teritorial termasuk Kodim 0108/Agara.

ia berharap,” Laksanakan kegiatan ini dengan serius, jaga faktor keamanan dan keselamatan,” ujarnya.

Adapun organisasi di Lapangan sebagai Danlat menembak senjata laras panjang M-16 kaliber 5,56 mm dan laras pendek FN 45 Kapten Inf Holong Siregar yang kesehariannya menjabat Danramil 06/Babul Rahmah dan koordinator lapangan untuk senjata laras panjang M-16 kaliber 5,56 mm Kapten Inf Jujur Lubis  yang kesehariannya menjabat Danramil 01/Lawe Sigala-gala.

Untuk menembak menggunakan laras panjang sikap tiarap jarak tembak tepat 100 m  penilaian berjumlah 10 butir/orang dengan sikap tiarap, sementara menembak Pistol FN 46 sebanyak 5 butir sikap berdiri tembak tepat/penilaian.