Melalui Gotong Royong Dapat Wujudkan TNI Kuat, Bersama Rakyat

Takengon – Untuk mempertajam Pembinaan Teritorial (Binter) yang sudah menjadi program dari TNI-AD, Prajurit Satkowil dari Kodim 0106/Ateng dalam hal ini seperti yang di lakukan oleh para Babinsa Koramil-07/Jg di pimpin Serka Ika Saputra bersama masyarakat melaksanakan gotong royong pembersihan jalan, saluran air dan pembuatan jembatan darurat, bertempat di Kp. Gegarang Telege Sari Kec Jagong Kab. Aceh Tengah, Jum’at ( 20/4/18).

Danramil Jagong kapten Czi Sapuddin mengatakan, gotong royong ini merupakan salah satu metoda dalam upaya untuk pembinaan pertahanan wilayah, oleh karena itu, kita sebagai TNI Satuan Komando Kewilayahan harus bersinergi dengan masyarakat untuk saling mengenal dan saling bersilaturahmi sehingga dapat mengenali antara yang satu dengan yang lainnya,

Selanjutnya, dengan adanya penerapan metoda ini di harapkan TNI akan tetap di cintai dan di dambakan oleh Rakyat, karena TNI berasal dari Rakyat, untuk Rakyat dan kalau sudah waktunya akan kembali ke Rakyat serta sesuai dengan slogannya yaitu TNI kuat, bersama Rakyat.

Tambah Danramil, selain melaksanakan tugas pokok sebagai TNI khususnya bidang teritorial, kegiatan yang dilaksanakan ini adalah untuk meningkatkan ikatan tali silaturahmi, mempererat persaudaraan dan juga dapat untuk membangun soliditas yang kokoh antara TNI dengan segenap komponen masyarakat.

Selain itu, kebersamaan ini juga dapat untuk melestarikan nilai-nilai gotong royong yang merupakan budaya bangsa Indonesia yang harus tetap dipertahankan sehingga kemanunggalan TNI-Rakyat dapat terbina dengan baik, Kata Danramil.