Sahli Pangdam IM Bid. Hukum & Humaniter Sambangi PKP2A LAN RI Aceh

Banda Aceh – Staf Ahli Pangdam Iskandar Muda bidang Hukum & Humaniter Kolonel Caj Dr. Ahmad Husein, MA mendatangi Pusat Kajian dan Pendidikan dan Pelatihan Aparatur IV Lembaga Administrasi Negara (PKP2A IV LAN) perwakilan Aceh yang berkedudukan di Batoh, Aceh Besar. Jum’at (20/4/18).

Kedatangan ini disambut oleh Kepala PKP2A Ir. H. Faisal Adriansyah M. Si beserta staf yang kebetulan sedang duduk nongkrong di warung kopi “Dilan” di komplek PKP2A tersebut.

Menurut Faisal, Warkop ini menjadi tempat istirahat selepas olah raga maupun di sela-sela kegiatan dinas, baik bagi pegawai maupun bagi peserta.

Setiba di Warkop tersebut, Sahli Pangdam IM Kolonel Caj Dr. Ahmad Husein, MA sempat diperkenanlkan oleh Faisal kepada stafnya yang beberapa orang diantaranya masih baru bertugas di Aceh.

Duduk santai yang sesekali diwarnai tawa dan canda menambah keakraban silaturtahmi yang terjalin. Dalam pembicaraan tersebut, Faisal sempat menceritakan asal muasal PKP2A didirikan di Aceh.

Pelatihan yang dilaksanakan di sini berasal dari aparatur pemerintah seluruh Indonesia. Faisal menyebutkan sangat berterima kasih kepada Pangdam IM yang cepat merespon permintaan dari PKP2A.

Hubungan yang harmonis selama ini antara PKP2A dengan Kodam IM perlu dijaga seraya mengucapkan terimakasih atas kunjungan Sahli Pangdam IM ke komplek PKP2A.

Sambil menikmati kopi,  beberapa tamu juga hadir Sekda Aceh Darmawan, mantan Sekda Tanthawi Ishak, Sekwan Aceh A. Hamid dan beberapa tamu yang lain.

“ Lapangan tennis yang ada di komplek ini juga diharapkan bisa menjadi sarana mempererat silaturrahmi, sambil olah raga kita sehat, komunikasi lancar dan fasilitas yang ada dapat dimanfaat dengan baik, pungkas Faisal.