Berikan Rasa Aman, Danramil 06/Dam Hadiri Pemilihan Geuchik di Desa Trieng Gading

Aceh Timur – Guna memberikan rasa aman kepada seluruh warga yang akan menyalurkan hak pilihnya dalam menentukan pemimpin desa di wilayahnya, Komandan Koramil 06/Darul Aman Kapten Inf Irwansyah hadiri pemilihan Geuchik yang diselenggarakan di desa Trieng Gading kecamatan Darul Aman kabupaten Aceh Timur, selasa (3/7/2018).

Pemilihan Kepala Desa atau biasa disingkat dengan Pilkades di desa Trieng Gading diikuti oleh 128 Daftar Pemilih Tetap (DPT), 69 diantaranya laki-laki dan 59 lainnya adalah perempuan. Namun sangat disayangkan dari Total 128 DPT tersebut, sejumlah 28 warga yang mempunyai hak pilih tidak hadir pada pesta demokrasi tersebut.

Hal itu disampaikan oleh Kapten Irwansyah berdasarkan data yang disampaikan oleh panitia pemilihan. Ia menyayangkan masih adanya warga yang tidak menyalurkan hak suaranya atau Golput dalam pemilihan pemimpin di desa Trieng Gading ini, padahal satu suara saja sangat menentukan dalam memilih pemimpin yang terbaik, sesuai dengan hati nurani masyarakatnya, ujar Danramil Darul Aman tersebut.

Masyarakat sekarang tentunya sangat pintar dalam berdemokrasi, mereka pastinya akan memilih pemimpin yang dinilai dapat menyalurkan aspirasi warga dalam membangun dan memajukan desa tempat tinggalnya. Apalagi hingga saat ini Pemerintah memberikan kucuran dana yang sangat besar untuk kemajuan desa-desa di seluruh Indonesia melalui Anggaran Dana Desa (ADD) atau di Aceh dikenal sebagai Anggaran Dana Gampong (ADG).

Oleh sebab itu persaingan Pilkades akan semakin ketat, dan tidak menutup kemungkinan akan adanya intimidasi dari pihak-pihak yang mempunyai kepentingan dengan melakukan berbagai cara untuk memenangkan kandidatnya. Atas alasan tersebut, saya sebagai salah satu Muspika di wilayah ini menyempatkan diri hadir ditengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman selama Pilkades diselenggarakan, lanjut Kapten Irwansyah.

Hingga penghitungan suara dilaksanakan, Pilkades di desa Trieng Gading Kecamatan Darul Aman Kabupaten Aceh Timur terselenggara dengan tertib dan aman. Dari kedua calon geuchik yang bersaing, Zainuddin AR dengan nomor urut 1 (satu) dan Sabri nomor urut 2 (dua) diperoleh hasil sebanyak 98 suara sah dan 2 lainnya dinyatakan tidak sah karena tidak sesuai dengan prosedur pemilihan. Pilkades desa Trieng Gading akhirnya dimenangkan oleh Sabri dari nomor urut 2 (dua) sebanyak 59 suara.