Bentuk Penghormatan Kepada Para Pahlawan

Kutacane – Untuk memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke-73, yang jatuh pada tanggal 5 Oktober 2018, Keluarga besar TNI melaksanakan Ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Desa Lawe Sagu Kec. Lawe Bulan Kab. Agara dipimpinan secara langsung oleh Kasdim 0108/Agara Mayor Inf Eduar Hendri Desky. Jumat (05/10)

Hal ini sebagai wujud  penghargaan terhadap jasa para pahlawan pendahulu yang telah gugur dalam merebut, membela serta mempertahankan kemerdekaan bangsa Indonesia dari tangan penjajah serta dapat semakin memperkokoh rasa cinta terhadap tanah air.

Kasdim 0108/Agara Mayor Inf Eduar Hendri Desky dilain tempat mengatakan kegiatan yang dilakukan ini merupakan tradisi TNI khususnya Kodim 0108/Agara setiap tahunnya dalam memperingati HUT TNI Ke-73 yang jatuh pada hari ini 5 Oktober 2018, seluruh unsur Forkopimda jajaran melaksanakan kegiatan ziarah dan mendoakan para Pahlwan yang gugur mendahului kita dalam memperjuangkan Bangsa ini.

“Selain itu juga ini sebagai wujud penghormatan kita semua sebagai generasi penerus kepada para pahlawan yang telah mendahului. Karena jasa-jasa mereka (Pahlawan) tidak dapat kita lupakan begitu saja, sehingga bangsa Indonesia bisa seperti saat ini”, ujarnya.

tambahnya, ia menghimbau kepada generasi muda saat ini dapat melanjutkan perjuangan para pahlawan dalam mengisi kemerdekaan yang telah diperoleh para pejuang dengan mengisinya melalui pembangunan serta hal–hal yang positif sehingga apa yang menjadi cita-cita para pendahulu bangsa dalam mewujudkan masyarakat yang adil, makmur dan sentosa dapat terwujud, tegasnya.

Upacara tersebut dihadiri lebih dari 100 orang diantaranya seluruh unsur forkopimda, ibu Persit, dan ibu Bayang Kara Kab. Aceh Tenggara.

Rangkaian acara ini diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan serta mengheningkan cipta dan terakhir adalah peletakan karangan bunga dan disusul dengan tabur bunga dimakam Pahlawan.