Dansatgas TMMD Terobos Hutan Bener Meriah

Redelong – Salah satu kegiatan program sasaran fisik TMMD Reg. Ke 103 Kodim 0106/Ateng yaitu pembukaan jalan baru sepanjang 5.500 M dan lebar 6 M yang menghubungkan antara Kp. Tembolon dan Wihni Duren Kec. Syiah Utama Kab. Bener Meriah, kurang Sepuluh Persen lagi Komandan Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa Letkol Inf Hendry Widodo menerobos hutan dan menyusuri jalan setapak, Kamis ( 08/11/18 ).

Dalam kesempatannya dilokasi TMMD selain Komandan Kodim Ateng-BM juga ada Dua Adjudan ( Adj ) yaitu Draiver Kopda Wahyudin dan Pratu Juanda serta Dua Babinsa Pos Ramil Syiah Utama Koramil 01/Bandar Sertu Laromi dan Sertu Ahmar.

Menurut Dansatgas TMMD, hal ini dilaksanakan dalam rangka untuk mengecek dan sekaligus memastikan agar pembuatan jalan baru tersebut dikerjakan dengan baik, maksimal sesuai rencana yang diharapkan bersama serta dapat selesai tepat pada waktunya yaitu sebelum penutupan TMMD tepatnya pada Tanggal 13 Nopember 2018.

Sementara itu waktu istirahat didepan rumah kebun milik masyarakat Dansatgas TMMD sambil membaca peta menjelaskan, selain melihat secara langsung pengerjaan program sasaran fisik pembukaan jalan baru yang sudah mencapai 90%, kami juga mengecek yang lain diantaranya pembuatan jembatan Tiga titik yang sudah mencapai 50%, pemasangan gorong-gorong Dua titik 90%, penataan tanggul Danau Lut Tawar sepanjang 135 Meter 90%, normalisasi tebing sungai Satu titik dan pembuatan rumah masyarakat kurang mampu 90%.