Kasdam IM Pimpin Upacara Peringatan Harkitnas Ke-111

Banda Aceh – Kepala Staf Kodam Iskandar Muda (Kasdam IM) Brigadir Jenderal TNI A.Daniel Chardin, S.E, memimpin dan menjadi Irup pada Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) Ke-111 di Lapangan Jasdam IM Neusu Jaya, Banda Aceh. Senin (20/05/19).
Upacara peringatan Harkitnas ini diikuti para Pa Ahli Pangdam IM, para Asisten, para Kabalak, LO AL, LO AU serta ratusan prajurit Kodam Iskandar Muda baik Perwira, Bintara, Tamtama dan Pengawai Negeri Sipil segarnizun Banda Aceh.
Menteri Komunikasi dan Informatika RI dalam sambutannya yang dibacakan Kasdam IM menyampaikan peringatan hari kebangkitan nasional kali ini juga dilangsungkan dalam suasana bulan ramadan. bagi umat muslim, bulan suci ini menuntun kita untuk mengejar pahala dengan meninggalkan perbuatan – perbuatan yang dibenci Allah Swt seperti permusuhan dan kebencian, apalagi penyebaran kebohongan dan fitnah. hingga pada akhirnya, pada ujung bulan ramadan nanti, kita bisa seperti mahapatih gadjah mada, mengakhiri puasa dengan hati dan lingkungan yang bersih berkat hubungan yang kembali fitri dengan saudara – saudara di sekitar kita.
“Peringatan hari kebangkitan nasional, disematkan tema “Bangkit Untuk Bersatu”. Kebangkitan untuk persatuan”. Ungkap Kasdam.
Sementara itu Kasdam juga menyampaikan 20 Mei 2019 kita memperingati Harkitnas bertepatan dengan berdirinya Budi Utomo pada tanggal 20 Mei 1908.
“Organisasi Budi Utomo dianggap sebagai organisasi modern yang tidak dibatasi lagi dengan sifat-sifat kedaerahan dan sudah mulai membangun yang sifat nasional”.
“Hal tersebut merupakan momentum Budi Utomo ini dinyatakan sebagai Kebangkitan Nasional sebagai dasar utama dalam peringatan Harkitnas ke-111”.
“Dengan Peringatan ini kita diingatkan kembali dalam mempererat semangat-semangat persatuan”.
“Kita juga diingatkan di masa perjuangan dulu untuk mempersatukan bangsa ini begitu sulitnya mereka pendiri bangsa berjuang, sekarang kita tinggal mengisi kemerdekaan, mempertahankannya dan meningkatkannya dengan lebih baik”. Harap Kasdam.