Babinsa Koramil 01/Seulimeum Ajak Masyarakat Peduli Keamanan Lingkungan

Aceh Besar – Guna menciptakan stabilitas keamanan di lingkungan, Babinsa Koramil jajaran Kodim 0101/BS secara rutin dan berkesinambungan melaksanakan anjangsana ke desa binaan masing-masing.

Seperti dilakukan Babinsa Koramil 01/Seulimeum Sertu M. Darman Lubis melaksanakn rutinitas memonitor wilayah di Desa Seuneubok Kecamatan Seulimeum Kabupaten Aceh Besar, Jum’at (12/7/19).

Pada kesempatan tersebut, Ia juga kerap menyampaikan pesan-pesan agar masyarakat dapat bersama-sama meningkatkan kepedulian dalam memelihara keamanan lingkungan.

“Keamanan lingkungan merupakan tanggung jawab kita bersama, untuk itu, mari sama-sama kita peduli terhadap lingkungan kita dan apabila ada hal dicurigai, maka segera laporkan ke aparat desa setempat,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan, tujuan lain kegiatan anjangsana ke desa binaan yaitu untuk mempererat hubungan silaturahmi sehingga kekompakkan antara Babinsa dengan masyarakat binaannya menjadi semakin kuat.

“Ini merupakan salah satu upaya kami sebagai seorang Babinsa dalam ciptakan stabilitas keamanan dan hubungan silaturahmi semakin erat. Kami harapkan Babinsa dengan masyarakat binaan jadi semakin kompak,” tuturnya.