Kendaraan Dinas Kodim Ateng di Cek Tim Denpal 18-12-01 Lhokseumawe

Takengon – Untuk menunjang kelancaran tugas Prajurit Kodim 0106/Ateng, Khususnya Babinsa, Tim teknis Pemeliharaan Perlengkapan (Harpal) dari Satuan Detasemen Peralatan (Denpal) 18-12-01 Lhokseumawe melakukan pengecekan dan pemeliharaan kendaraan dinas militer.

Tim Denpal tersebut dipimpin oleh Paur Renja dan Rikpal Lhokseumawe Kapten Cpl Jonter Siregar bersama Lima Orang anggota antara lain Barik Pal Sertu Darmansyah, Ta Provos Denpal Kopda Golprit Napitupulu, Taban Monransel Praka Miami dan Taban Ranum Prada Indra

Adapun kendaraan dinas roda dua yang sudah di cek meliputi motor jenis Verza 25 unit dan Vixion 25 unit, sedangkan untuk tempatnya adalah di depan garasi mobil yaitu lapangan apel Makodim Jln. Pasar Inpres Ds. Bale Atu Kec. Lut Tawar Kab. Aceh Tengah, Selasa ( 06/08/19 ).

Komandan Kodim 0106/Ateng-BM Letkol Inf Hendry Widodo menyampaikan ucapan terimakasih kepada Tim Harpal dari Denpal Lhokseumawe yang sudah datang ke Kodim Dataran Tinggi Gayo untuk melaksanakan perawatan atau servis rutin terhadap kendaraan dinas.

Berikutnya Dandim mengharapkan, agar dalam pemeliharaan kendaraan di cek betul-betul demi keselamatan anggota dan masa pakainya bisa lebih lama, kepada para pemegang kendaraan dinas agar jangan menggantungkan pemeliharaan dari Denpal saja, namun pribadi masing masing harus juga ikut menjaga dan merawatnya.