Kodim 0109/Aceh Singkil Komsos dengan Komponen Masyarakat

Aceh Singkil –ย Komando Distrik Militer (Kodim) 0109/ Aceh Singkil menyelenggarakan Komunikasi Sosial (komsos) dengan komponen masyarakat di Aula Jendral Soedirman, Makodim 0109/Aceh Singkil, Jalan Ketapang Indah, Singkil Utara, Kabupaten Aceh Singkil, Kamis (5/9/2019).

Dengan mengusung tema โ€œDengan Kegiatan Pembinaan Komsos Cegah Tangkal Radikalisme/Separatisme, Kita Perkokoh Mentalitas dan Pemahaman Ideologi Pancasila Guna Mancegah Ancaman Bahaya Radikalisme/Separatisme Dalam Rangka Mewujudkan Alat Juang Pertahanan Yang Tangguhโ€.

Dandim 0109/Aceh Singkil Letkol Infย Syaifudin.S.Agย dalam sambutannya menyampaikan acara tersebut diselenggarakan sebagai sarana untuk mempererat silaturahmi antara TNI dengan berbagai komponen masyarakat di wilayah Kabupaten Aceh Singkil agar tercipta hubungan yang lebih harmonis.

“Acara kali ini sebagai sarana pembekalan pengetahuan wawasan kebangsaan dan sarana memperkokoh mentalitas dan pemahaman ideologi Pancasila guna mencegah ancaman bahaya radikalisme dan separatisme dalam rangka mewujudkan ruang, alat dan kondisi juang (RAK Juang) yang tangguh bagi pertahanan Bangsa Indonesia,” jelas Dandim.

Menurut Dandim, tugas pokok TNI adalah menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah NKRI yang berdasarkan Pancasila.Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 34 Tahun 2004 Tentang Tentara Nasional Indonesia dan UUD RI Tahun 1945 yaitu melindungi segenap bangsa dan tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara.

โ€œKomsos Cegah Tangkal Radikalisme ini sangat penting diselenggarakan mengingat begitu masifnya faham-faham radikal berkembang di masyarakat, sehingga kita sebagai warga Negara Kesatuan Republik Indonesia harus meningkatkan pengawasan dan cegah dini masyarakat terhadap kelompok Radikalisme yang sudah dilarang,” ujarย Letkol Syaifudin.

“Kepada masyarakat jangan mudah terpengaruh terhadap isu-isu yang tidak benar, dan harapannya bisa membangun bangsa dan negara sehingga lebih maju, aman dan sejahtera,” pungkas Dandim.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan dari MPU Aceh Singkil, para Danramil, para Pasi Kodim Aceh Singkil. Perwakilan dari Disperindagkop, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda , dan perwakilan pelajar se –ย  Kabupaten Aceh Singkil.