Bupati Pidie, Kehadiran Pangdam IM Memberikan Semangat Baru

 

Pidie – Seusai mengunjungi Kodim 0102/Pidie dan Polres Pidie, Panglima Kodam Iskandar Muda, Mayjen TNI Hassanudin, S.I.P, M. M berserta rombongan berkunjung ke Pendopo Pidie, Pidie, Kamis (16/07/2020).

Kedatangan Pangdam IM beserta rombongan disambut langsung oleh Bupati Pidie Roni Ahmad SE atau yang akrab disapa Abusyik, Wakil Bupati Pidie, Forkopimda Bupati Pidie dan beberapa staf ahli Bupati Pidie serta tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Pangdam IM disambut oleh Tarian Lampuan Aceh dan selanjutnya Pangdam IM di Peusijeuk (tepung tawar) oleh Ketua MPU Pidie Abu Ismi.

Bupati dalam sambutannya menyampaikan Kabupaten Pidie memiliki 730 gampong, yang tersebar di 23 Kecamatan dari tepi Selat Malaka sampai dengan kaki pegunungan Bukit Barisan, dengan mata pencaharian sebagian besar penduduk Kabupaten Pidie sebagai petani. Kabupaten Pidie juga dijuluki sebagai lumbung padi atau sentra produksi pangan di Aceh, dengan motto “Pang Ulee Buet Ibadat, Pang Ulee Hareukat Meugoe”.

“Saya selaku Pimpinan Daerah Kabupaten Pidie, berterima kasih kepada Bapak Pangdam yang telah melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Pidie, semoga dengan kehadiran Bapak Pangdam, Kabupaten Pidie menjadi lebih kondusif, serta dapat menambahkan semangat bagi kami dalam mewujudkan Pembangunan dan melestarikan Perdamaian,” harap masyarakat Pidie.

Bupati dan masyarakat Pidie berkomitmen akan tetap menjaga perdamaian yang telah ada di Aceh.

“Kepada Bapak Pangdam IM, bahwa di Kabupaten Pidie ini, kami bersama dengan seluruh unsur Forkopimda, telah sering melakukan koordinasi terhadap setiap isu maupun permasalahan yang terjadi di
Kabupaten Pidie, khususnya di bidang Pertahanan dan keamanan, kami selalu berkoordinasi dengan Bapak Dandim 0102/Pidie dan Bapak Kapolres Pidie,” kata Bupati.

Pemerintah Daerah akan terus memberikan dukungan sepenuhnya kepada TNI dalam pelaksanaan program-program kerja yang telah direncanakan di Kabupaten Pidie demi kedamaian dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Pidie.

“Saya mengajak seluruh komponen masyarakat Kabupaten Pidie untuk terus menjaga keberlangsungan perdamaian yang telah tercipta selama ini,” tutup Bupati mengakhiri sambutannya.

Sementara itu, Jenderal bintang dua ini dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Bupati Pidie yang telah menerima kehadirannya ke Kabupaten Pidie.

“Bahwa kedatangannya ke Pendopo Bupati Pidie untuk bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan diri sebagai Pangdam IM yang baru,” ungkap Pangdam IM.

Pangdam IM mengajak untuk bersatu dan bahu-membahu menjaga kedamaian dan membangun Aceh serta mensejahterakan masyarakat Provinsi Aceh, khususnya di Kabupaten Pidie.

Selanjutnya Pangdam IM dan Bupati Pidie saling bertukar cinderamata dan berfoto bersama.