Kodam IM Gelar Pelatihan MTT Pengetahuan Dasar Intelijen

Banda Aceh – Kodam Iskandar Muda menggelar pelatihan Mobile Training Team (MTT) Pengetahuan Dasar Intel Bagi Bintara Intel dan Babinsa Kodam IM Tahun Anggaran 2020, 21 September hingga 3 Oktober 2020.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Panglima Kodam Iskandar Muda, Mayjen TNI Hassanudin S.I.P, M.M, di Aula Dodik Belneg Rindam IM, Aceh Besar, Senin (21/9/2020).

Panglima mengatakan digelarnya MTT Pengetahuan Dasar Intel ini bertujuan untuk memelihara pengetahuan dan keterampilan dasar intelijen bagi Bintara Intel/Pam dan Babinsa di satuan jajaran Kodam IM.

โ€œDiharapkan para Bintara Intel dan Babinsa mengerti dan dapat melaksanakan analisa tugas dan analisa sasaran, taktik dan tehnik penyelidikan, pengamanan, penggalangan untuk pengumpulan keterangan, mengolah dan melaporkan aspek-aspek intelijen teritorial, analisa daerah operasi dan administrasi intelijen serta melaksanakan deteksi dini, cegah dini dalam rangka pencegahan terhadap ancaman kedaulatan NKRI,โ€ ujar Pangdam.

Pangdam juga menyampaikan, kendati situasi situasi nasional saat ini relatif kondusif, namun berbagai ancaman terhadap keutuhan wilayah negara dan keselamatan bangsa masih berpotensi terjadi karena tidak terduga.

Ancaman-ancaman tersebut meliputi bidang ideologi politik, ekonomi, sosial budaya, serta pertahanan dan keamanan yang bersifat dinamis.

โ€œPara Bintara Intel/Pam Babinsa sebagai Bapulket harus memiliki kepekaan untuk memonitor hal-hal yang menonjol yang dapat memicu terjadinya konflik di wilayah. Oleh karena itu kegiatan memiliki nilai penting untuk dijadikan sebagai pedoman agar memiliki kesamaan pandangan dan pemikiran terkait prediksi ancaman ke depan yang perlu diantisipasi di jajaran Kodam IM dalam rangka optimalisasi pelaksanaan tugas pokok bidang Intelijen,โ€ ungkap Panglima.

Sebelum mengakhiri sambutan ini, Pangdam meminta para perserta untuk memahami seluruh materi yang disampaikan secara utuh dan cermati serta dalami hal-hal yang berkaitan dengan MTT pengetahuan dasar intelter, sehingga terbentuk satu pemahaman tentang prediksi ancaman di daerah, khususnya di bidang Ipoleksosbudhankam.

โ€œKemudian, tanyakan hal-hal yang kurang dipahami agar dalam pelaksanaannya tidak timbul kesalahan dan yang terakhir laksanakan kegiatan ini dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19,โ€ pintanya.

Turut hadir Danrindam IM, Asrendam IM, Para Asisten Kasdam IM, Kabekangdam IM, Kapendam IM, Waka Infolahtdam dan tim pemateri dari Pusintelad yang diketuai oleh Mayor Chb Purwanto.