Personel Kodim 0108/Agara  Ingatkan Pengunjung Pasar, Tetap Patuhi Prokes

Kutacane – Sebagai salah satu upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Aceh tenggara, Personel TNI khususnya Kodim 0108/Agara melaksanakan kegiatan penertiban pada masyarakat saat berbelanja di pasar tradisional Desa Lawe Khutung Kec. Lawe Bulan Kab. Aceh Tenggara, agar tetap terus mengikuti Protokol Kesehatan (Prokes) ditengah Pandemi Covid-19, Senin (26/10/2020).

Pelaksanaan kegiatan pendisiplinan ini, dimulai saat pagi hari, dimana kapasitas kerumunan warga diperkirakan lebih banyak.

Disisi lain Serka Dedi anggota Kodim 0108/Agara selaku tertua kegiatan mengatakan” Pendisiplinan Prokes dari jajaran Kodim 0108/Agara akan terus melakukan himbauan, yang bertujuan untuk seluruh lapisan masyarakat khususnya di pasar wilayah Kec. Lawe Bulan Kab. Agara, selalu mentaati protokol kesehatan sebagai mana diinstruksikan Pemerintah Kab. Aceh Tenggara, ucapnya.

Lebih jauh lagi, Pada kondisi seperti sekarang ini juga, tentu semua harus serius dan terfokus pada pencegahan penyebaran Covid-19. TNI khususnya jajaran Kodim 0108/Agara dan Aparatur pemerintahan terkait, tidak merasa bosan memberitahukan masyarakat untuk selalu mentaati protokol kesehatan.

Demikian juga masyarakat, harus selalu mematuhi apa yang diintruksikan pemerintah. Dengan begitu, mudah-mudahan kita semua dapat terhindar dari paparan virus itu.

Saya berharap jangan sampai ada warga di pasar ini, terpapar terinfeksi Covid-19. Karena itu, semua harus disiplin, seperti selalu pakai masker saat beraktivitas di luar rumah, rajin cuci tangan, dan tidak berkerumun,” tandasnya.