7 Personel Kodim 0116/Nagan Raya Jalani Seleksi Kesehatan Pendampingan Uji Kualitas Batu Bara

Nagan Raya, Dalam upaya mewujudkan kedaulatan yang salah satunya kedaulatan energi yang berkaitan langsung dengan listrik untuk rakyat. PT PLN (Persero) bersama TNI AD melaksanakan uji kualitas dan kuantitas Batubara di PLTU Nagan Raya oleh Babinsa Kodim 0116/Nagan Raya.

Pada tahap awal 7 Personel Kodim 0116/Nagan Raya menjalani tes kesehatan Pendampingan Uji Kualitas dan Kuantitas Penerimaan Batu Bara di Kesdam IM, Banda Aceh, Rabu (25/11/2020).

Ketujuh personel tersebut yakni, Serka Unik Radianto, Serka Zulfikar, Serda Armizar, Serda Nanang Rusdianto, Serda Tri Romadona, Serda Safrin Ondu dan Serda Rusmaji.

Adapun pemeriksaan kesehatan yang dilakukan meliputi Tensi, Pemeriksaan darah, pemeriksaan urine, Rongent dan pemeriksaan jantung(EKG).

Dandim 0116/Nagan Raya, Letkol Inf Guruh Tjahyono, S.I.P.,M.Pol mengatakan bahwa Kodim 0116/Nagan adalah salah satu satuan yang mendapat kepercayaan melaksanakan pendampingan pengujian kuantitas dan kualitas Batubara, karena di Kabupaten Nagan Raya terdapat PLTU yang terletak di Desa Suak Puntong, Kec. Kuala Pesisir berkapasitas 2 x 100 Megawatt.

“Kami menyatakan siap melaksanakan kegiatan sesuai prosedur pengujian proses penerimaan Batubara, dalam rangka uji kuantitas dan kualitas Batubara yang digunakan sebagai energi primer pembangkit PLN,” imbuhnya.

Turut hadir menyaksikan dalam pemeriksaan tersebut Pabandya Puanter Kodam IM Letkol Arm Kusdi, Pasiter Kodim 0116/Nara Kapten Arm Ainu Rokhman dan Tim Kesdam IM Pelda Mustofa.