Bantu Pemerintah Percepat Penanganan Covid-19, Kodim 0107/Aceh Bersama Dinas Terkait Gelar Rapit Test di Dua Kecamatan

Aceh Selatan – Upaya membantu Pemerintah mempercepat penanganan penyebaran Covid-19, Kodim 0107/Aceh Selatan bersamaย  Pemerintah Daerah melalui RSUD Yaulidin Away Tapaktuan melakukan Rapid Test terhadap perangkat Desa Kecamatan Sawang dan Kluet Utara Kabupaten Aceh Selatan, Jum’at (04/11/2020).

Rapid test ini juga digelar sebagai langkah menekan penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Aceh Selatan.

Di wilayah Kecamatan Kluet Utara, kegiatan tersebut berlangsung di Puskesmas Kluet Utara, dan Kecamatan Sawang berlangsung di Puskesmas Sawang.

Camat Kecamatan Kluet Utara H Zaenal, A. SE bersama Stafnya juga ikut melakukan Rapit Test yang di gelar Kodim 0107/Aceh Selatan bersama Pemerintah Daerah tersebut.

Pada kesempatan itu, Camat Kluet Utara mengucapkan terima kasihnya kepada pihak TNI yang telah benar-benar membantu dalam penanganan Covid-19 diwilayah khususnya di Kecamatan Kluet Utara.

Menurut Camat, Rapit Test terhadap perangkat Desa tersebut merupakan langkah yang tepat di lakukan dalam mempercepat penanganan Covid-19 di wilayah.

“Karena, para perangkat desa ini adalah salah satu pihak yang terlibat langsung dan menyentuh dengan masyarakat dalam menangani pencegahan penyebaran covid-19 di wilayah, oleh kerena itu, kegiatan ini langkah yang sangat tepat di lakukan dalam mempercepat penanganan Covid-19.”ujar Camat.

Dalam kesempatan itu juga, Camat Kluet Utara mengaturkan rasa terima kasihnya khususnya kepada Koramil 06/Kluet Utara dan para Babinsa jajaran Kodim 0107/Aceh Selatan pada pandemi covid-19 telah banyak berbuat dan membantu pihak Kecamatan dalam mengajak, menghimbau bahkan juga terlibat langsung mendisiplin masyarakat terhadap kepatuhan menerapkan Protokol Kesehatan.

“Dengan sinergitas yang baik ini, langkah percepatan penanganan covid-19 khususnya d kecamatan kluet utara dapat di lakukan dengan optimal.”kata Camat.

Sementara itu, ditempat terpisah, Komandan Kodim 0107/Aceh Selatan melalui Pasiter Kodim Kapten Inf Priya Utama menuturkan, bahwa di gelarnya Rapit Test tersebut merupakan wujud nyata TNI membantu Pemerintah dalam melakukan percepatan penanganan penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Aceh Selatan.

“Kamarin hal yang serupa telah kita laksanakan dalam wilayah tapaktuan,ย  dan hari ini kembali kita melakukan kegiatan rapit test di kecamatan sawang dan kluet utara.”imbuh Pasiter.

Tidak lupa juga, dalam kesempatan ini, Pasiter Kodim 0107/Aceh Selatan menghimbau kepada masyarakat Aceh Selatan untuk tidak lengah terhadap penyebaran Covid-19 dan juga tidak henti-hentinya disiplin menerapkan Protokol Kesehatan yang telah di anjurkan oleh Pemerintah.

‘Mudah-mudahan, dengan segala upaya dan juga kooperatifnya masyarakat menjalankan kedisiplinan protokol kesehatan, wilayah aceh selatan khususnya segera terbebas dari penyebaran covid-19 ini.”harapnya.