Tangkal Dan Antisiapasi Gagal Panen, Babinsa Bersama Petani Pantau Perkembangan Tanaman Padi

ABDYA – Padi merupakan tanaman yang sangat penting di Indonesia padi menghasilkan beras, rata-rata  penduduk Indonesia yang mengkonsumsi padi untuk kebutuhan sehari-hari, untuk itu berbagai hal perlu dilakukan termasuk dalam memantau perkembangan tanaman padi agar pertumbuhan dan perkembangannya dapat kita katahui.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 03/Jeumpa Koptu Rudi Harman bersama dengan ketua kelompok tani Pante Ara (Bpk Jamin) dengan luas lahan 9,2 Ha dengan umur tanaman padi 48 hari, lahan tersebut berlokasi di Desa Kuta Jeumpa, Selasa (13/1/2021)

Dalam melakukan usaha menanam tanaman padi merupakan usaha yang lumayan menjanjikan bagaimana tidak, dalam mengelolah tanaman padi ini sebenarnya tidaklah susah asalkan  kita ulet dan mau baik dalam pengelolahan, perawatan dan mencukupi segala kebutuhan bagi tanaman padi tersebut.

Koptu Rudi Harman disela-sela kegiatan mengatakan,” Seperti yang kita ketahui bersama tidak sedikit petani yang mengalami kerugian akibat kurangnya perhatian dalam memenuhi kebutuhan dan perawatan bagi tanaman padi.

Bagi petani, cara bercocok tanam bukan hal yang sulit, namun untuk memelihara tanaman sehingga pertumbuhan dan perkembangannya baik tidaklah gampang, bisa jadi pengalaman dari kebiasaan usaha tani adalah kunci keberhasilan untuk memperoleh produktivitas tanaman yang tinggi.