Cegah Penyebaran Covid 19 Ditempat Keramaian, Koramil 01/Blangpidie Lakukan Pendisiplinan Protkes

ABDYA – Dalam upaya menerapkan Disiplin Protokol kesehatan hingga kini masih terus dilakukan, salah satunya dengan melaksanakan Sosialisasi dan Pendisiplinan Prokes langsung kemasyarakat dan tempat-tempat keramaian,

Seperti yang dilakukan oleh Anggota koramil 01/Blangpidie yang dipimpin oleh Lettu Inf Abdul Manan dengan menggandeng Polsek dan Tim Kesehatan, melakukan Sosialisasi dan Pendisiplinan Protokol Kesehatan ditempat-tempat keramaian salah satunya adalah ditempat pusat perbelanjaan (Minimarket), Kecamatan Blangpidie, Sabtu (16/1/2021).

Hingga kini Pandemi Covid 19 masih terus mengincar kita dalam artian virus tersebut masih ada, untuk saat ini yang harus kita lakukan adalah mematuhi protokol kesehatan sebagai bentuk upaya kita dalam menjaga diri dan memutus mata rantai penyebaran Virus tersebut.

Akan tetapi  sangat kita sayangkan kesadaran masyarakat masih sangat kurang dalam mengikuti Prokes yang telah ditetapkan tersebut sehingga perlu dilakukan berbagai upaya sehingga masyarakat sadar dan menerapkan Instruksi tersebut.

Lettu Inf Abdul Manan pada  kesempatan tersebut mengatakan,” Kami melaksankan kegiatan ini  untuk mengingatkan kepada masyarakat jika virus Corona ini belum berakhir walau sudah memasuki new normal, warga yang keluar rumah untuk melasanakan aktivitas di haruskan memakai masker dan tetap menjaga jarak sebagai upaya dalam memutuskan mata rantai penyebaran Virus Corona khusunya ditempat keramaian seperti yang kami lakukan di Mini Market ini.

Kegiatan ini bukan kali pertama kami laksanakan, sosialisasi dan himbauan terus kami laksanakan guna membangunkan kesadaran masyarakat dalam menerapkan disiplin penggunaan masker dikehidupan sehari-hari pada saat melaksanakan aktivitas diluar rumah dan ditempat keramian.

Dalam kegiatan yang kami lakukan ini sedikitnya kami masih banyak menemukan masyarakat yang tidak mengikuti Prokes pada saat keluar rumah sehingga kami perlu terus melakukan sosialisasi sehingga masyarakat sadar akan pentingnya melakukan protokol kesehatan,” Ujar Danramil