Dandim Aceh Utara Ajak Pelajar Jauhi Narkoba

Lhokseumawe – Komandan Kodim yang 0103/Aceh Utara Letkol Kav Fadjar Wahyudi Broto mengajak Pelajar di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 7 Lhokseumawe untuk menjauhi Narkoba dan terus meningkatkan Prestasi.

Permintaan Dandim tersebut dibacakan oleh Danramil 01/Muara Satu Kapten Arh Nasrib pada saat menjadi Inspektur Upacara Bendera Mingguan dihalaman sekolah setempat, Senin (24/07/17).

Peredaran Narkoba saat ini bukan hanya diperkotaan saja, tetapi telah sampai merambah ke pelosok pedesaan dengan sasaran pengguna atau pemakai bukan hanya masyarakat awan tetapi pelajar juga telah menjadi sasaran utama.

“Para Pelajar jangan sampai mendekati apalagi mencoba menggunakanya, Sebab dampak Narkoba sangat merugikan baik diri sendiri, keluarga dan lingkungan,” katanya.

Selain Narkoba, Dandim juga mengajak Pelajar untuk turut berperan mewaspadai munculnya kelompok kelompok radikal yang membawa pengaruh idiologi dari luar dengan misi memecah belah Persatuan dan Kesatuan bangsa khusunya di lingkungan sekolahan.

“Semua pihak harus bekerja sama, tidak hanya aparat TNI dan Polri tetapi seluruh komponen bangsa harus bersatu mewaspadai dan mengantisipasi Radikalisme dan terorisme karena hal tersebut mengancam keutuhan NKRI,” harap Dandim.

Turut hadir dalam Upacara tersebut Kepala SMK N 7 Lhokseumawe, Drs.Bukhari, MM, Wakil Kepsek Bid. Kesiswaan, Fitri Hanum, S. Pd serta Dewan Guru dan Karyawan.