Dandim Aceh Utara Siagakan Prajuritnya Pantau Banjir

Lhokseumawe – Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0103/Aceh Utara Letkol Kav Fadjar Wahyudi Broto memerintahkan Prajurit TNI di Jajaranya untuk melaksnakan Kesiapsiagaan menghadapi banjir di wilayah Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara. Hal itu disampaikan Dandim Minggu (03/12) saat di konfirmasi melalui telepon selulernya.

Menurut Dandim, Prajuritnya telah melakukan siaga bencana banjir sejak hari Kamis (30/11) yang lalu dengan berkordinasi di unsur terkait di masing masing Koramil mengingat tingginya curah hujan akhir akhir ini sehingga perlu adanya antisipasi sejak dini terhadap potensi terjadinya banjir di wilayah.

“Bencana banjir sewaktu waktu dapat terjadi, oleh karena itu Kita harus siap dan tanggap untuk menghadapinya,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatan Letkol Kav Fadjar, saat ini beberapa kecamatan di Kabupaten Aceh Utara mulai terjadi banjir namun demikian sampai saat ini belum ada masyarakat yang mengungsi.

“Para Babinsa selalu memonitor setiap perkembangan dilapangan dan siap untuk membantu masyarakat,”imbuhnya.