Persiapkan kunjungan KASAD di Yonif 113/JS Denpal Lhokseumawe Bantu Pemeliharaan materil Satuan

Bireuen – Dalam rangka mendukung tugas pokok yonif 113/jaya sakti (Detasemen Peralatan) Denpal 18-12-01 Lhokseumawe melaksanakan pengecekan dan perbaikan materil, baik kendaraan, optik maupun senjata di Mayonif 113/Jaya Sakti, Senin (31/7).

Selanjutnya, dalam rangka persiapan kunjungan Kasad ke Yonif 113/JS, Kegiatan  ini  merupakan bagian dari tugas pokok Denpal 18-12-01 Lhokseumawe yaitu melaksanakan pemeliharaan materiil di seluruh satuan jajaran korem 011/lilawangsa.

Ini sudah menjadi komitmen Kapaldam IM, Letkol Cpl Anwar Zaelani, S.E. bahwa kegiatan sperti ini akan dilaksanakan secara terus menerus dan maksimal di seluruh satuan jajaran Kodam Iskandar Muda.

Seperti halnya yang dilaksanakan oleh anggota Denpal 18 -12- 01 Lhokseumawe dengan melaksanakan pemeliharaan materiil baik kendaraan, optik maupun senjata di Mayonif 113/Jaya Sakti, dan diharapkan dengan adanya kegiatan ini seluruh materiil yg ada di satuan jajaran korem 011/lilawangsa selalu dalam keadaan siap operasional.