Kazidam IM Pimpin Rapat Evaluasi Harbang dan Bangfas

Banda Aceh –  “Jangan ada pekerjaan yang terlambat”. Hal tersebut disampaikan Kazidam IM Letkol Czi Herfin Kartika Aji, S.I.P pada saat saat rapat evaluasi kegiatan Harbang dan Bangfas TA 2017. Jum’at (04/08/17).

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Mazidam IM itu di hadiri 24 Orang Direktur PT pelaksana dan 24 Pengawas lapangan yang tersebar di wilayah Kodam IM, turut hadir juga Dandenzibang 1/IM Letkol Czi Indra Sembiring selaku Direksi Daerah Korem 012/TU, Kasi Was, Kasi Minada dan Staf terkait.

Pada kesempatan ini Kazidam IM memberikan apresiasi yang setinggi tinggi nya kepada Direktur PT pelaksana dan pengawas lapangan yang sudah hadir serta beliau memberikan kesempatan masing-masing pelaksana untuk memberikan gambaran pelaksanaan, kendala dan cara mngatasinya.

Menutup kegiatan ini Kazidam IM mengajak kepada Direktur PT Pelaksana untuk bekerja sebaik-baiknya dengan berdasarkan Gambar dan Bestek sehingga hasilnya nanti bisa di manfaatkan oleh TNI AD.

Kepada Pengawas lapangan Kazidam berpesan, kalaua ada permasalahan atau hal-hal yang berkaitan dengan pelaksanaan pekerjaan segera laporkan dan koordinasikan agar seua berjalan sesuai dengan kinginan.