Dorong Kualitas Padi, Babinsa Koramil 09/ST Terjun Ke sawah

Nagan Raya-Upaya khusus swasembada pangan terus di pacu pelaksanaannya baik oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Nagan Raya dengan didukung oleh TNI.

Kerjasama antara TNI dengan pemerintah sejak tahun 2016 sudah terlihat secara signifikan, berbagai keberhasilan dan kemajuan sudah terlihat.

Kodim 0116/Nagan Raya sebagai aparat komando kewilayahan selalu siap untuk mewujudkannya, salah upayanya dengan mendorong dan memotifasi para petani, seperti yang dilakukan Sertu Lazuari Babinsa Koramil 09/Seunagan Timur dengan memantau sekaligus membantu petani membersihkan gulma sawah milik petani. Sabtu (01/12).

Sertu Lazuardi selaku Babinsa desa Krueng Kulu, Kecamatan Seunagan Timur selalu memantau para petani di wilayah desa binaannya.

“kami bersama PPL Kecamatan Seunagan Timur setiap saat melaksanakan pemantauan padi petani selain itu juga memberikan motivasi dan konseling tentang teknologi pertanian” ujar Sertu Lazuardi.

Hal senada juga dikatakan Muslim,SP, PPL Seunagan Timur, ” konseling kepada petani akan terus kami lakukan kaitannya sekarang sudah memasuki musim tanam sehingga padi yang ditanam akan memiliki kualitas yang baik”.

Diharapkan dengan pendampingan yang dilaksanakan Babinsa bersama PPL ini akan meningkatkan mutu tanaman padi sehingga akan meningkatkan taraf hidup dan perekonomian masyarakat.