Aceh Jaya – Babinsa Koramil 01/Lamno Kodim 0114/Aceh Jaya Serda Setyo Budi membantu Bapak Abdullah membajak sawah di Desa Kampung Baro Kecamatan Jaya, Aceh Jaya, Senin (17/17/2018).
Bapak Abdullah yang merupakan anggota kelompok tani ( Poktan ) Barona ini direncanakan dalam waktu dekat akan mulai menanam padi namun hingga saat ini lahan sawahnya belum selesai dan belum siap untuk ditanami padi.
Serda Setyo Budi yang sehari – hari bertugas sebagai Babinsa di desa tersebut merasa terpanggil untuk membantu warga binaannya ini. Ia ikut serta membantu membajak sawah milik Bapak Abdullah.
“ Bapak Abdullah berencana dalam waktu dekat akan menanam padi, tetapi lahannya belum selesai dibajak. Hari ini saya turun ke sawah bapak Abdullah dan kami membajak bersama – sama “ kata Serda Budi.
“ Kita akan upayakan lahan sawah ini selesai dibajak secepatnya dan jadwal menanam dapat dimulai tepat waktu “ katanya lagi.
Amatan di lokasi Serda Budi dan Bapak Abdullah berada di tengah sawah yang dipenuhi lumpur ini. Mereka bergantian mengoperasikan mesin traktor tangan yang digunakan untuk membajak lahan sawah tersebut.