Aceh Jaya – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/panga Kodim 0114/Aceh Jaya Kopda Johansyah turun kesawah membantu Ibu Aminah menanam padi dengan luas lahan 0,5 hektar milik Kelompok Tani Mutiara Tani bertempat di Desa Tuwi Kareung Kec. Panga Kab. Aceh Jaya. Jumat (28/12/18).
Kegiatan tersebut merupakan suatu kepedulian TNI AD khususnya Koramil 05/Panga Kodim 0114/Aceh Jaya membantu para petani dalam mendukung program pemerintah daerah menyukseskan swasembada pangan di Kabupaten Aceh Jaya.
Kopda Johansyah mengatakan pendampingan Babinsa kepada para petani, sekaligus melaksanakan instruksi Komandan Kodim 0114/Aceh Jaya yang telah memerintahkan para Babinsanya untuk terus membantu petani di Desa binaannya.
“Dengan turunnya Babinsa membantu petani, diharapkan dapat meningkatkan motivasi petani dalam mengolah lahannya sehingga program swasembada pangan di Aceh Jaya dapat terwujud dengan baik dan Babinsa akan selalu mendorong dan mendukung program pemerintah yang mencanangkan program swasembada pangan nasional”. Kata Babinsa.