ACEH SELATAN – Babinsa Koramil 03/Meukek Kodim 0107/Aceh Selatan Koptu Suherman memonitoring sekaligus mendampingi penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) di Desa Binaannya bertempat di Kantor Desa Tanjung Harapan Kecamatan Meukek Kabupaten Aceh Selatan, Jum’at (01/10/2021).
Dalam kesempatan tersebut, turut berhadir Kepala Desa Tanjung Harapan Supran, S.Pdi berserta perangkatnya dan pendamping Desa Tanjung Harapan Martunis.
Kades Supran menjelaskan, bahwa pada hari ini pemerintah Desa Tanjung Harapan Muekek menyalurkan BLT DD dua Tahap Tahun 2021 kepada 93 KK masyarakat penerima manfaat.
“Ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap warga yang berhak menerima bantuan di masa pandemi covid-19 ini,”ujar Kades.
Sementara itu, Babinsa menjelaskan, bahwa kehadirannya dalam penyaluran BLT DD itu untuk memonitoring dan mendampingi perangkat Desa binannya pada pelaksaan penyaluran bantuan kepada masyarakat.
Sekaligus pada kesempatan tersebut, Koptu Suherman menghimbau warga Desa binaannya agar tidak lengah terhadap penyebaran covid-19.
“Kami himbau kepada warga agar selalu disiplin dalam penerapan protokol kesehatan, karena saat ini masih di masa pandemi covid-19 yang sewaktu-waktu virus itu dapat menyerang siapa saja.
“Begitu juga, kami harapkan kepada warga yang merima bantuan ini agar memanfaatkan sebaik mungkin, mudah-mudahan pandemi ini segera berakhir dan kita dapat leluasa beraktivitas sebagai mana mestinya,”tutup Koptu Suherman.


