Aceh Tamiang – Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M. Tr., (Han) menggelar acara silaturrahmi dengan dengan Unsur Forkopimda Kab. Aceh Tamiang sebelum menuju lokasi penutupan TMMD Ke-119 bertempat di Aula Makodim 0117/Atam, Rabu (20/03/24) pagi.
Mengawali sambutannya Pangdam IM mengajak para hadirin untuk sentiasa memanjatkan Puji dan Syukur ke Hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas segala limpahan Rahmat dan Karunia-Nya, sehingga pada hari ini, dapat hadir untuk bertemu dan bersilaturahmi, dalam keadaan sehat wal’afiat.
Pada kesempatan tersebut beliau sekaligus memperkenalkan diri, selaku Pangdam Iskandar Muda, dengan harapan ke depan tumbuh komunikasi yang baik. “Saya secara pribadi merasa senang bisa bertatap muka dengan Bapak/Ibu dari Pemkab Aceh Tamiang serta segenap hadirin sekalian. Saya ucapkan terima kasih karena kedatangan saya disambut dengan rasa kebersamaan dan kekeluargaan”. Ujarnya.
Panglima menyampaikan bahwa suasana yang akrab seperti ini sangat bernilai dan membanggakan baginya, karena menunjukan gambaran secara langsung masyarakat Aceh Tamiang sangat respon dan peduli khususnya dalam menjaga dan memelihara situasi yang aman dan damai.
Pangdam IM juga mengajak semua jajaran Forkopimda dan seluruh Komponen Masyarakat termasuk di dalamnya terdapat satuan-satuan jajaran Kodam IM yang meliputi Korem 011/LW dan Kodim 0117/Aceh Tamiang untuk terus menggalang kebersamaan, sebagai upaya menciptakan daerah yang damai, aman, nyaman serta sejahtera.
“Kebersamaan yang saya maksudkan adalah berjalan seiring, saling mengingatkan serta memberi masukan untuk memaksimalkan peran dan fungsi masing-masing. Intinya saling mengisi dalam koridor kemitraan partisipatif dalam aura persaudaraan, agar terwujudnya Aceh yang sejahtera dan bermartabat”. Tambahnya.
Beliau melihat perkembangan pembangunan di wilayah Aceh pada umumnya dan wilayah Aceh Tamiang khususnya telah menunjukan kemajuan yang sudah signifikan, hendaknya pembangunan yang sudah berjalan baik ini agar terus dijaga dan ditingkatkan. Tentunya harus dibarengi dengan adanya sikap dan prilaku masyarakat yang mampu menciptakan kondusifitas, kedamaian, kerukunan dan kebersamaan diantara kita demi tegak kokohnya Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Panglima mengajak segenap Elemen Masyarakat untuk mampu berperan sebagai motivator dengan menyampaikan pesan-pesan yang menyejukkan dengan ajakan-ajakan yang bersifat persuasif kepada segenap lapisan masyarakat luas. Hal ini harus kita perhatikan dan jaga bersama dengan cara menjalin hubungan sinergitas yang baik agar tercipta kondisi yang baik pula di dalam masyarakat.
Mengakhiri sambutannya, Mayjen TNI Niko Fahrizal mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada seluruh anggota Forkopimda Kabupaten Aceh Tamiang dan semua pihak sehingga terciptanya suasan yang kondusif ini.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Umum Persit Kartika Candra Kirana Daerah Iskandar Muda Ny. Eva Niko Fahrizal, Danrem 011/LW beserta Istri, Dandim 0117/Atam Dandeninteldam IM, Pj. Bupati Aceh Tamiang dan Forkopimda Kab. Aceh Tamiang.