Rindam Iskandar Muda Buka Prodi Diksa Inggris Tingkat Pemula (BEGINNER) TA 2024

 

Aceh Besar – Danrindam IM Kolonel Inf Hasandi Lubis, S.I.P., M.M., M.Han. Secara resmi membuka Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Tingkat Pemula (BEGINNER) TA 2024. Sebanyak 20 orang prajurit dari berbagai satuan di jajaran Kodam Iskandar Muda. Bertempat di Aula Bhakti Utama Rindam Iskandar Muda. Mata Ie, Kamis (18/07/2024).

Dalam amanat tertulis Panglima Kodam Iskandar Muda Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han). Yang dibacakan Danrindam IM sebagai Irup mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta pendidikan di lembaga pendidikan Rindam Iskandar Muda dan selamat mengikuti Pendidikan Bahasa Inggris Tingkat Pemula (BEGINNER) TA 2024.

Penyelenggaraan pendidikan ini merupakan salah satu program kerja Kodam Iskandar Muda dalam rangka meningkatkan kualitas prajurit agar profesional dan handal dalam setiap pelaksanaan tugas.

Pendidikan Bahasa Inggris Tingkat Pemula (BEGINNER) TA 2024, bertujuan untuk mengembangkan peserta didik agar memiliki pengetahuan dan keterampilan sebagai prajurit TNI AD yang berkemampuan Bahasa Inggris Tingkat Pemula (BEGINNER) yang berjiwa Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan kondisi jasmani yang samapta.

Dalam bidang sikap dan perilaku diharapkan para peserta didik memiliki mental yang tangguh dengan meningkatkan iman dan taqwa, nasionalisme dan militansi sebagai prajurit TNI AD berkemampuan Bahasa Inggris Tingkat Pemula (BEGINNER), serta terpeliharanya sebagai prajurit TNI AD.

Selain itu, saya juga berharap kepada seluruh peserta agar mengikuti pendidikan ini dengan penuh semangat sehingga para peserta nantinya dapat menguasai tugas pendamping tamu asing dan tugas penterjemah, termasuk menempuh jenjang pendidikan untuk pengembangan karier.