Kutacane – Posramil Lawe sumur Kopda Hendri jajaran Kodim 0108/Agara melaksanakan pendampingan kepada petani panen padi gogo milik bapak Iskandar di desa buah pala kec, Lawe Sumur Kab, Aceh Tenggara, Kamis (01/05/2025).
Kopda Hendri menyampaikan Dalam memastikan program unggulan pemerintah di sektor ketahanan pangan dapat berjalan optimal, kami melaksanakan pendampingan kepada petani dengan membantu proses panen padi gogo.
Kegiatan panen padi gogo ini merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam memberikan pendampingan kepada petani lokal. Padi gogo atau padi ladang dipilih karena keterbatasan lahan persawahan di wilayah ini Masyarakat di sini lebih banyak memanfaatkan lahan kebun untuk menanam padi, sehingga pendampingan dari Babinsa sangat membantu dalam optimalisasi hasil panen.ujarnya.
Babinsa juga menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya bertujuan untuk membantu petani dalam proses panen, tetapi juga untuk memastikan ketahanan pangan di desa tetap terjaga, kami ingin memastikan bahwa petani di desa binaan mendapatkan hasil panen yang optimal, meski dengan keterbatasan lahan yang ada. Ini adalah bentuk nyata kepedulian kami terhadap kesejahteraan masyarakat, imbuhnya.
Babinsa berharap kegiatan pendampingan ini dapat memberikan motivasi dan semangat bagi petani di desa untuk terus meningkatkan hasil pertanian, serta menjaga ketahanan pangan di wilayah tersebut. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara TNI, petani, dan pihak terkait lainnya dalam mewujudkan ketahanan pangan yang optimal.
Dalam mendukung dan mewujudkan program pemerintah khususnya program ketahanan pangan kami akan terus melakukan pendampingan kepada para petani, disini kita bersinergi dengan dinas terkait. Semoga dengan adanya pendampingan dan pengawasan akan segera terwujud swasembada pangan, pungkasnya.
(Pendim Agara).