Babinsa Koramil Teunom Bantu Ibu Samani Panen Padi

Aceh Jaya – Babinsa Koramil 06/Teunom Kodim 0114/Aceh Jaya Kopda Ardika membantu petani Ibu Samani memanen padi di Desa Rambong Payong Kecamatan Teunom, Aceh Jaya, Kamis (11/4/19).

Kegiatan pendampingan ini merupakan salah satu upaya untuk menyukseskan program swasembada pangan yang di canangkan oleh Pemerintah Indonesia.

Terlihat Kopda Ardika bersama Ibu Samani berada di tengah hamparan padi yang sudah menguning tersebut.

Seperti biasanya petani di daerah tersebut termasuk Ibu Samani melakukan panen dengan cara tradisioanl yaitu memotong padi dengan menggunkan pisau arit. Meski demikian mereka tetap semangat untuk mengumpulkan hasil jerih payah Ibu Samani selama tiga bulan lebih.

“ Ibu Samani adalah salah satu petani yang sudah memasuki masa panen. Saya hari ini turun ke sawahnya untuk memberikan pendampingan, kita akan memotong padi bersama dan semoga kehadiran saya dapat meringankan pekerjaan Ibu Samani, “ kata Kopda Ardika.

Kehadiran Kopda Ardika memberikan pendampingan hingga turun ke sawah bukan hal yang asing lagi. Seluruh petani di daerah tersebut sudah mengenalnya. Kopda Ardika selalu hadir di tengah – tengah petani untuk memberikan pendampingan mulai pada saat mengolah sawah hingga panen seperti saat ini.

Bagi Kopda Ardika selain bertujuan untuk memberikan pendampingan kehadirannya juga sebagai  ajang silaturahmi dengan warga binaan untuk mempererat hubungan baik antara TNI dengan Rakyat.

“ Kesempatan seperti ini juga merupakan salah satu sarana untuk bersilaturahmi dengan warga khususnya petani. Kita terus memberikan semangat dan motivasi kepada mereka dan juga mengeratkan jalinan silaturahmi antara TNI dengan rakyat,” tutupnya.