Tingkatkan Ketahanan Pangan Saat Pandemi Covid-19, Babinsa Bantu Petani  di Sawah

Calang – Babinsa Koramil 01/Lamno Kodim 0114/Aceh Jaya Kopda Zainal bersama seorang petugas Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) membantu petani Ibu Rauzah menyiapkan bibit padi di Desa Jambo Masi Kecamatan Jaya, Aceh Jaya, Sabtu (8/8/2020).

Sebagaimana diketahui bahwa Ibu Rauziah yang merupakan anggota kelompok tani Bina Baru tersebut sudah mulai menanam padi di musim tanam ini.

“ Hari ini saya bersama petugas PPL membantu petani Ibu Rauziah menyiapkan bibit padi yang akan segera ditanam,” kata Kopda Zainal.

Kopda Zainal menjelaskan kehadirannya membantu petani merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan ketahanan pangan pada saat pandemi Covid-19 ini.

“ Kita turun membantu petani untuk meningkatkan ketahanan pangan saat pandemi Covid-19.  Kita berikan mereka motivasi agar selalu semangat dalam bekerja,” ujar Kopda Zainal.