Acara Temu Ramah Dengan Insan Pers,Pangdam Jelaskan Tentang Pengamanan

BANDA ACEH- Panglima Kodam Iskandar muda (Pangdam IM ), Mayjen TNI Tatang sulaiman, menggelar acara silaturahni dengan sejumlah Pemred dan insan pers seKota Banda Aceh, di Balai Teuku Umar ( BTU ) Kodam IM. Selasa ( 13/02/17).

Dalam silaturahmi tersebut Pangdam menjelaskan tentang bagaimana TNI khususnya Kodam Iskandar Muda dalam mengamankan Pilkada Aceh.

Pangdam menyampaikan, Kodam IM telah mengerahkan 3.490 prajurit, mereka sudah ditempatkan sejak beberapa waktu lalu di 23 kabupaten di Aceh  untuk membantu pihak kepolisian menjaga keamanan pilkada 2017.dengan melaksanakan patroli bersama siang dan malam hari serta mengadakan doa serta pemberian sedekah agar harapan pilkada berjalan aman ,damai dan tenteram terwujud.dan sukses.

“Kita ini dengan polisi sudah membuat klasifikasi TPS aman dan rawan. TPS rawan itu jumlahnya sudah kita tahu dan pasukannya juga sudah di sana dan telah melaksanakan latihan bersama dan telah menggelar kekuatan dalam masuk kedudukan ,” kata Pangdam.

“Kehadiran personel TNI di tiap-tiap TPS bisa menambah tingkat partisipasi pemilih karena situasi yang kondusif,” lanjut Pangdam.

“Kita berharap dengan kehadiran pasukan keamanan yang ada di TPS-TPS semua bisa berjalan dengan baik. Kita juga mengharapkan partisipasi masyarakat untuk mewujudkan situasi kondusif dan aman di TPS-TPS tersebut,” tutup Pangdam.