JAPAKEH. Pangdam IM memberikan pengarahan kepada peserta uji petik pra ton tangkas kedua Kodam Iskandar Muda di Lapangan Yonif Raider 112/DJ. Jum’at (31/3/17)
Pelaksanaan uji petik pra ton tangkas kedua sekarang ini dapat berjalan dengan tertib, aman, lancar dan mendapatkan hasil yang lebih baik dibandingkan uji petik pra ton tangkas yang pertama.
Pelaksanaan uji petik pra ton tangkas ini dilaksanakan kurang lebih tiga hari, saya masih ingat juga pada acara penutupan uji petik pra ton tangkas yang pertama, telah saya tekankan kepada seluruh peserta, seluruh satuan, untuk melaksanakan latihan dengan serius dan pada saat itu saya sudah memberikan peringatan, berikan warning kepada seluruh Dansat untuk melatih anggotanya dan melaksanakan lomba peleton atau lomba satuan di satuannya masing-masing, ucap Pangdam.
Hari ini saya mendapat laporan dari Wakil Asisten Operasi nilai pelaksanaan lomba uji petik ini jauh lebih baik dibandingkan dengan uji petik pra ton tangkas yang pertama, baik secara perorangan maupun satuan, ujar Pangdam.
Ini menunjukkan, membuktikan kepada kita semua bahwa sebenarnya kalian itu, ada potensi untuk menjadi juara, bahwa kalian itu prajurit yang baik, prajurit yang bisa dilatih dan bisa menunjukkan prestasi yang bagus.
Indikasi ini sebenarnya harus diikuti menjadi keyakinan bagi kita semua bahwa kita Kodam Iskandar Muda atau satuan-satuan yang ada di Kodam Iskandar Muda juga mampu bersaing, akan mampu menjuarai, kalau kita mau, kalau seluruh unsur komandan satuan dibawah ini masih ada energi, masih ada kemauan untuk berlatih dan ini sudah dibuktikan.
Sudah dua bulan kita menyiapkan ini, saya dengan Kasdam cukup bangga melihat hasilnya, ada satu dua orang yang belum lulus wajar, tapi masih ada waktu kita, masih ada satu setengah bulan lagi untuk berlatih masing-masing orang, semua kita masih punya kesempatan untuk mewakili Kodam Iskandar Muda, semua peleton punya kesempatan untuk mewakili Kodam Iskandar Muda bertarung di ton tangkas TNI Angkatan Darat.
Semua prajurit harusnya didalam otaknya, didalam hatinya selalu saya yang harus maju, saya yang harus mewakili, saya yang harus membuktikan kepada Kodam bahwa saya prajurit yang bagus, bahwa saya prajurit Sanggamara, harus begitu.
Motivasi itu yang harus ada, keinginan itu harus ada, jangan sampai kita kalah motivasi , tidak ada keinginan, hal ini kalo ada dalam diri kita maka kita itu sebagai pecundang, kalahan, keokan.
Prajurit bukan itu identitasnya, prajurit itu ksatria, siap, tidak ada prajurit yang tidak bisa dilatih, prajurit itu bisa dilatih.
Saya sangat apresiasi pada kalian semua, sudah tiga hari kalian disini, semua satuan kalian sudah berjuang, menguras tenaga dan semua ingin menang, baik secara perorangan maupun satuan.
Turut hadir Kasdam, Danrem 011/LW, Irdam, Pa Ahli, LO AU, LO AL, para Asisten Kasdam, Kabalakdam dan para Dansat jajaran Kodam Iskandar Muda.