Meureubo, Aceh Barat – Koramil 04/Meurebo mengadakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Komponen Masyarakat TA.2017 di Aula Belajar Koramil 04/Meureubo, Kamis (18/5/2017).
Komsos tersebut dihadiri 50 orang komponen masyarakat yang terdiri dari para tokoh agama, masyarakat, adat, pemuda dan komponen lainnya di wilayah Koramil 04/Meurebo.
Komsos kali ini mengusung tema “Melalui Komsos dengn komponen Masyarat Kita Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Dan Wawasan kebangsaan dalam memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa”
Pada kesempatan tersebut, Danramil 04/Meureubo, Kapten Inf Herinizal Batuud dan Babinsa Koramil 04/Meureubo menyampaikan materi Proxy War dan Bela Negara, kepada seluruh komponen masyarakat yang hadir dalam acara tersebut.
Danramil 04/Meureubo menjelaskan, Proxy War merupakan perang yang melibatkan pihak ketiga. Ancaman bangsa indonesia kedepan sudah berbeda bukan lagi seperti perang konvensional melainkan dengan perang ekonomi, teroris dan narkoba.
“Untuk menangkal semua ancaman, maka kita harus mencegah hasutan, provokasi dan adu domba terhadap rakyat, dan mengajak seluruh anak bangsa untuk mewujudkan stabilitas keamanan dan politik agar NKRI tidak terpecah belah serta menjaga Bhineka Tunggal Ika yang berpegang teguh dengan Pancasila utk menuju Indonesia emas tahun 2045,” ucapnya.
Adapun materi lainnya yaitu Bela Negara disampaikan oleh Pelda M. Amin Bati Tuud Koramil 04/Meureubo dan penyampaian materi lainnya sesuai direktif yang diturunkan oleh Komando Atas yaitu Komunis Gaya Baru dan Kebijakan Kasad TA 2017 dalam bidang teritorial.
Sementara Camat 04/Meuerubo, Drs. Hazmi Zuwandi, Msc. dalam sambutannya mengapresiasikan atas terselenggaranya acara Komsos di Koramil tersebut.
“ Kami sangat mengapresiasikan atas terselenggaranya acara Komsos di Koramil ini, semoga dengan adanya Komsos dengan masyarakat, TNI dengan masyarakat bisa menjalin hubungan yang lebih harmonis. Sehingga apabila masyarakat ada permasalahan, maka akan cepat di selesaikan dan tidak akan timbul konflik di masyarakat,” katanya.
Diakhir acara Danramil membagikan sarana kontak/cenderamata berupa Tas yang berisi satu buah sajadah kepada seluruh undangan.